Cendekia Medika : Jurnal Stikes Al-Ma`arif Baturaja
Vol. 8 No. 2 (2023): Cendekia Medika : Jurnal STIKes Al-Ma'arif Baturaja

Analisis Kepuasan Pasien Terhadap Kualitas Pelayanan Kesehatan

Nadia Mutiara (STIK Bina Husada)
Erma Gustina (STIK Bina Husada Palembang)
Syntia Rahutami (STIK Bina Husada Palembang)



Article Info

Publish Date
05 Sep 2023

Abstract

Pelayanan kesehatan merupakan salah satu  faktor yang memengaruhi derajat kesehatan masyarakat. Pelayanan yang berkualitas dalam konteks pelayanan di fasilitas kesehatan, adalah memberikan pelayanan kepada pasien dan keluarganya sesuai standar kualitas untuk memenuhi kebutuhan dan keinginannya, sehingga dapat memperoleh kepuasan yang dapat meningkatkan kepercayaan pasien dan keluarganya. Kepuasan pasien dalam menilai mutu atau pelayanan yang baik, dan merupakan pengukuran penting yang mendasar bagi mutu pelayanan. Penelitian ini diketahuinya kepuasan pasien terhadap kualitas pelayanan kesehatan di Klinik X Kecamatan Sako Kota Palembang tahun 2023. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan cross sectional, populasi penelitian ini adalah pasien yang mendapat pelayanan kesehatan di Klinik X Kecamatan Sako Kota Palembang berjumlah 98 sampel. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Hasil analisis uji statistik menggunakan uji statistik Chi-Square dan regresi logistik dimana hasilnya menunjukkan ada hubungan bermakna (p value < 0,05) untuk variabel umur (0,560), jenis kelamin (0,328), tangibles (0,001), reliability (0,002), responsiveness (0,000), assurance (0,000), empathy (0,000). Dari hasil uji statistik multivariate di peroleh faktor dominan kepuasan pasien terhadap kualitas pelayanan kesehatan adalah empathy (p = 0,001; OR=1,901). Disarankan untuk memperhatikan kepuasan pasien dilihat dari kualitas pelayanan kesehatan dengan meningkatkan peran petugas dan monitoring evaluasi secara berkala.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

cendekia_medika

Publisher

Subject

Nursing Public Health

Description

This journal is intended as a medium for communication among stakeholders on health research such as researchers, educators, students, practitioners of Health Office, Department of Health, Public Health Service center, as well as the general public who have an interest in the matter. This journal ...