Sawala : Jurnal pengabdian Masyarakat Pembangunan Sosial, Desa dan Masyarakat
Vol 4, No 2 (2023): Sawala : Jurnal pengabdian Masyarakat Pembangunan Sosial, Desa dan Masyarakat

PENDAMPINGAN PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN UMKM GEDHANG NUGGET MALANG

Rino Tam Cahyadi (Universitas Ma Chung)
Putu Indrajaya Lembut (Universitas Ma Chung)
Fitri Oktariani (Universitas Ma Chung)
Bagas Brian Pratama (Universitas Ma Chung)



Article Info

Publish Date
13 Aug 2023

Abstract

Gedhang Nugget merupakan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang bergerak dalam industri food and beverages sejak beberapa tahun terakhir. Dalam perjalanannya, usaha tersebut masih belum sepenuhnya menerapkan sistem keuangan akuntansi secara tepat, dan yang paling krusial adalah dari segi pencatatan. Untuk itu, pengabdian masyarakat ditujukan untuk membantu Gedhang Nugget dalam memperbaiki pencatatan keuangannya. Metode pelaksanaan yang digunakan oleh peneliti merupakan metode kualitatif berupa wawancara dan pengamatan langsung dengan data primer terhadap Gedhang Nugget. Selama proses pengabdian, penulis memperoleh informasi dan data yang dibutuhkan melalui pemilik usaha dan pihak yang terlibat langsung dalam operasi. Output dari pengabdian ini adalah pembuatan template Microsoft Excel untuk pencatatan keuangan. Seperti yang diharapkan, keberadaan template yang telah diberi formula dan dihubungkan berperan dalam membantu Gedhang Nugget memantau jumlah penjualannya dan labanya baik secara bulanan maupun tahunan. 

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sawala

Publisher

Subject

Religion Arts Social Sciences

Description

Fokus dan Ruang Lingkup Jurnal ini berkaitan dengan: Isu-isu mengenai Pembangunan Masyarakat Ekonomi Kreatif Pembangunan Partisipatif Aktualisasi Kearifan dan Budaya Lokal Isu-isu mengenai Perubahan dan Perkembangan Kebudayaan Pemetaan dan Evaluasi Kebijakan Kebudayaan Kajian Pembangunan Budaya di ...