Jurnal Abdimas Dedikasi Kesatuan
Vol. 4 No. 1 (2023): JADKES Edisi Januari 2023

Pelatihan Pembuatan Sabun dari Ecoenzym dan Limbah Minyak Goreng sebagai Rintisan Sosiopreneur di Kalangan Ibu-Ibu Graha Aradea Rt. 04 Rw. 12 Desa Ciherang Bogor

Diah Kusumayanti (Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2023

Abstract

Indonesia merupakan Negara yang memiliki kekayaan dari unsur bio yang melimpah. Indonesia juga memiliki jumlah penduduk yang besar. Potensi ini memicu adanya peningkatan pembuangan sampah yang banyak dan penyerapan penggunaan sumberdaya yang banyak dalam aktifitas sehari-hari. Sabun merupakan kebutuhan pokok yang digunakan setiap hari. Potensi pengelolaan limbah dari kegiatan rumah tangga untuk dijadikan sabun merupakan salah satu solusi untuk mengurangi pembuangan sampah yang dapat mencemari lingkungan. Pelatihan pembuatan sabun dari minyak jelantah merupakan salah satu kegiatan yang dapat memberikan wawasan kepada masyarakat mengenai pengelolaan limbah rumah tangga yang dapat meningkatkan nilai guna dan nilai tambah. Kegiatan pelatihan ini memberikan wawasan untuk membuat produk yang memiliki nilai jual dan wawasan dalam pemasaran produk. Kegiatan pelatihan ini juga memberikan wawasan mengenai bagaimana membuat kemasan, membentuk produk menarik dan potensi penjualan untuk produk sabun dari minyak jelantah ini. Minyak jelantah juga dapat dimanfaatkan untuk pembuatan lilin aroma terapi. Kegiatan ini tidak hanya membuat sabun dari minyak bekas tapi juga menggunakan minyak nabati untuk keperluan mandi dengan menggunakan ecoenzym. Ecoenzym merukan produk dari pemanfaatan limbah kulit buah yang difermentasikan. Pembuatan sabun dari ecoenzym ini dapat meningkatkan pemberdayaan masyarakat mengenai nilai tambah ekonomi dari pembuatan sabun. Kegiatan ini dirancang agar masyarakat dapat mengembangkan potensi diri dan lingkungannya untuk mencintai lingkungan dengan mengelola sampah dengan baik, sehingga menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat serta dapat meningkatkan pendapatan keluarga. Kegiatan ini juga dapat mendukung kegiatan untuk membentuk sociopreneur di lingkungan perumahan graha aradea.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jadkes

Publisher

Subject

Religion Humanities Computer Science & IT Education Environmental Science Public Health Social Sciences Other

Description

Jurnal Abdimas Dedikasi Kesatuan adalah media ilmiah yang independen bagi para Dosen dan Peneliti di bidang Pengabdian Kepada Masyarakat. Terbit dua kali dalam setahun, pada bulan Juni dan Desember. Mempublikasikan hasil-hasil pelaksanaan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat dalam arti luas. ...