UNM Journal of Technology and Vocational
Vol 7, No 2: Juni (2023)

Rancang Bangun Sistem Pelaporan Praktek Kerja Lapangan (PKL) Peserta Didik Berbasis Website Di UPT SMK Negeri 7 Jeneponto

Miftahur Risky Jufri (Universitas Negeri Makassar)
Hendra Jaya (Universitas Negeri Makassar)
Purnamawati Purnamawati (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk; 1) mengetahui hasil pengembangan sistem pelaporan praktek kerja lapangan (PKL) peserta didik di UPT SMKN 7 Jeneponto, 2) mengetahui validasi sistem pelaporan praktek kerja lapangan (PKL) peserta didik di UPT SMKN 7 Jeneponto, 3) mengetahui kepraktisan sistem pelaporan praktek kerja lapangan (PKL) peserta didik di UPT SMKN 7 Jeneponto, 4) mengetahui efektivitas sistem pelaporan praktek kerja lapangan (PKL) peserta didik di UPT SMKN 7 Jeneponto dan 5) mengetahui tanggapan pengguna setelah menggunakan sistem pelaporan praktek kerja lapangan (PKL) peserta didik di UPT SMKN 7 Jeneponto. Penelitian ini  menggunakan metode penelitian Research and Development (R&D) dengan model pengembangan prototyping. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, koesioner dan software yang mengukur kualitas perangkat lunak yang telah dikembangkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; 1) sistem pelaporan PKL atau SIP-PKL merupakan sistem yang digunakan untuk membantu pelaporan PKL di SMKN 7 Jeneponto yang terdiri dari 4 akses pengguna yaitu admin, guru, pembimbing lapangan dan siswa, 2) pengujian sistem menggunakan ISO 25010 pada aspek functionality suitability dengan hasil pengujian adalah valid yang diuji oleh ahli, 3) kepraktisan SIP-PKL merujuk pada pengujian aspek usability dan reliability dimana hasil pengujian usability menunjukkan persentase 95,7% dari 6 aspek pengujian dan hasil pengujian reliability menggunakan software WAPT 10.1 didapatkan nilai sebesar 98,46% sehingga memenuhi aspek reliability, 4) pengujian portability dan performance efficiency digunakan untuk mengukur keefektifan suatu sistem dimana diperoleh hasil 100% pada pengujian portability pada lingkungan desktop dan mobile dan grate B (80-89%) pada pengujian performance efficiency dengan tools GTMetrix, dan 5) SIP-PKL yang telah dikembangkan mendapat tanggapan baik dari pengguna.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

UJTV

Publisher

Subject

Education Other

Description

Focus and Scope UJTV invites original articles and not simultaneously submitted to another journal or conference. The journal explores about vocational in learning and efforts to address employability within the curriculum, together with coverage of innovative themes and initiatives within ...