Jurnal Jendela Pendidikan
Vol. 3 No. 03 (2023): Jurnal Jendela Pendidikan: Edisi Agustus 2023

Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Materi Bangun Datar Siswa Kelas VII SMP Negeri 1 Pangkur Tahun Ajaran 2021/2022

Winarsih Winarsih (Universitas PGRI Madiun)
Ika Krisdiana (Universitas PGRI Madiun)
Agus Ruliati (SMKN 2 Jiwan)



Article Info

Publish Date
25 Aug 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan model pembelajaran PBL dapat meningkatkan prestasi belajar materi bangun datar siswa kelas VII SMP, menggunakan model PTK dengan prosedur meliputi, perencanaan, implementasi, observasi dan refleksi,  dilakukan sebanyak 3 siklus. Penentuan subyek penelitian berdasarkan daftar nilai, observasi dan pretest ketika pra siklus. Pengumpulan data menggunakan metode observasi, dokumentasi dan metode tes berupa post test yang dilakukan setiap siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui penerapan model pembelajaran PBL mampu meningkatkan prestasi belajar siswa. Jumlah siswa yang tuntas yang semula 15 siswa pada siklus I meningkat menjadi 24 siswa pada siklus II sehingga ketuntasan klasikal juga mengalami peningkatan yang semula 55,56% pada siklus I meningkat menjadi 88,89% pada siklus II. Sedangkan prestasi belajar siswa materi bangun datar berdasarkan prosentase ketuntasan klasikal, pada siklus II telah tercapai dan melebihi target yaitu 75% dari jumlah siswa, tuntas mencapai KKM = 70.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JJP

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Jendela Pendidikan merupakan jurnal ilmiah yang dikelola oleh CV. Jendela Edukasi Indonesia dan merupakan jurnal yang menerbitkan artikel-artikel penelitian di bidang pendidikan. Jurnal Jendela Pendidikan terbit 4 kali dalam satu tahun yaitu bulan Februari, Mei, Agustus, November. Kami ...