Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer
Vol 7 No 14 (2023): Antrian Publikasi

Pengembangan Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan dan Kegiatan Masjid berbasis Mobile Android (Studi Kasus: Masjid At-Taqwa Dusun Jogoloyo Kabupaten Jombang)

Muhammad Prio Agustian (Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya)
Welly Purnomo (Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya)
Issa Arwani (Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya)



Article Info

Publish Date
02 Oct 2023

Abstract

Masjid At-Taqwa adalah sebuah Masjid Jami yang terletak di Dusun Jogoloyo, Kabupaten Jombang. Masjid At-Taqwa memiliki permasalahan terhadap pencatatan data keuangan dan kegiatan serta keterbatasan informasi yang didapatkan Jamaah Masjid terkait keuangan dan kegiatan. Berdasarkan permasalahan tersebut dilakukan penggalian kebutuhan untuk menghasilkan sebuah solusi. Solusi yang diberikan adalah pembuatan sebuah sistem informasi pengelolaan keuangan dan kegiatan Masjid. Pembuatan sistem informasi ini menggunakan pendekatan SDLC dengan model Waterfall yang diterapkan dalam bentuk aplikasi mobile Android. Platform mobile Android dipilih karena lebih praktis serta banyaknya pengguna smartphone Android dari Takmir Masjid dan juga Jamaah Masjid. Hasil penelitian ini menghasilkan analisis kebutuhan sistem, perancangan sistem, implementasi sistem, pengujian sistem, serta pengujian penerimaan pengguna. Pengujian sistem dilakukan dengan pengujian validasi dan pengujian kompatibilitas. Pengujian validasi memperoleh 100% valid dari 17 kasus uji, sedangkan pada pengujian kompatibilitas terdapat 6 kasus uji dengan beberapa versi Android dan memperoleh kompatibilitas 100%. Pada pengujian penerimaan pengguna menggunakan User Acceptance Testing (UAT) memperoleh nilai 100% bahwa pengguna menerima sistem yang telah dikembangkan. Hasil pengujian sistem dan pengujian penerimaan pengguna sistem ini menunjukkan bahwa sistem informasi pengelolaan keuangan dan kegiatan Masjid ini sesuai dengan persyaratan sistem dalam menyelesaikan masalah yang ada serta pengguna sepenuhnya menerima sistem.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

j-ptiik

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Education Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Jurnal Pengembangan Teknlogi Informasi dan Ilmu Komputer (J-PTIIK) Universitas Brawijaya merupakan jurnal keilmuan dibidang komputer yang memuat tulisan ilmiah hasil dari penelitian mahasiswa-mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer Universitas Brawijaya. Jurnal ini diharapkan dapat mengembangkan penelitian ...