Prosiding University Research Colloquium
Proceeding of The 8th University Research Colloquium 2018: Bidang Pendidikan, Humaniora dan Agama

Kewenangan Perempuan Dayak Ngaju di Kalimantan Tengah dalam Pemenuhan Hajat Hidup dan Pendidikan Keluarga

Evi Feronika Elbaar (Universitas Palangka Raya)
M Misrita (Universitas Palangka Raya)



Article Info

Publish Date
21 Jan 2019

Abstract

Makalah ini berupaya menggali porsi kewenangan perempuan Dayak Ngaju di Kalimantan Tengah dalam memberikan penghidupan dan pendidikan di dalam keluarga. Harus dipahami bersama bahwa dalam budaya Dayak Ngaju di Kalimantan Tengah masing-masing individu dalam keluarga, baik suami maupun istri memiliki kewenangan tersendiri sesuai dengan pranata sosial yang ada dan berlaku di masyarakat. Seorang suami umumnya berperan sebagai pemburu yang bertugas dan bertanggung jawab dalam pemenuhan menu utama makanan dalam keluarga, sementara istri berperan juga pergi ke hutan mencari buah hutan, sayuran, dan mencari ikan di sungai atau rawa-rawa sebagai penambah menu kebutuhan makanan keluarga sehari-hari. Penelitian yang dilakukan ini merupakan penelitian deksriptif qualitatif yaitu menggambarkan bagaimana kewenangan perempuan Dayak Ngaju dalam penghidupan dan pendidikan keluarga serta mengidentifikasi objek penelitian berdasarkan dokumen dan wawancara sekilas. Dari data yang diperoleh ditemukan bahwa dalam budaya Dayak Ngaju tidak tampak adanya budaya patriarki ataupun matriarki. Perempuan dalam keluarga berperan penting dalam pemenuhan hajat terutama pendidikan.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

proceeding

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology

Description

University Research Colloquium (URECOL) merupakan forum seminar nasional yang memberikan kesempatan untuk diseminasi, diskusi, dan mendapatkan follow up atas luaran penelitian maupun pengabdian kepada ...