Jurnal 'Aisyiyah Medika
Vol 8, No 2: Agustus 2023 Jurnal 'Aisyiyah Medika

EVALUASI KETERSEDIAAN PELAYANAN INFORMASI OBAT RESEP ISONIAZID

Susanti Delina (STIKES ‘Aisyiyah Palembang)
Aninditha Rachmah Ramadhiani (STIKES ‘Aisyiyah Palembang)
Meri Rosita (STIKES ‘Aisyiyah Palembang)
Iqlima Ruliyani (STIKES ‘Aisyiyah Palembang)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2023

Abstract

ABSTRAKLatar Belakang: Pemerintah mengeluarkan Peraturan Menteri Kesehatan RI No. 73 tahun 2016 tentang Standar Pelayanan Kefarmasian di Apotek dengan tujuan utama adalah untuk melindungi masyarakat dari pelayanan yang tidak profesional. Seluruh tenaga kefarmasian dalam melaksanakan tugas profesinya harus mengacu pada standar ini. Tujuan: Menggambarkan profil pelayanan resep obat isoniazid meliputi ketersediaan pelayanan informasi obat yang diberikan oleh staf farmasi di apotek. Metode: Jenis penelitian ini adalah non-eksperimental dengan rancangan penelitian bersifat deskriptif melalui pengamatan secara observasi partisipatif partil. Populasi target pada penelitian ini adalah seluruh apotek di Kota Palembang. Sampel terdiri dari 76 apotek yang telah ditentukan dengan menggunakan metode cluster random sampling. Hasil: Dari 76 apotek sampel, terdapat hanya 11 apotek yang tidak memberikan pelayanan informasi obat. 65 apotek (86%) hanya memberikan informasi cara pemakaian saja. Sebanyak 4 apotek (5,2%), sebanyak 51 apotek (67,10%) memberikan informasi manfaat obat, sebanyak 29 apotek   (38,15%) yang memberikan informasi efek samping dari obat tersebut sebanyak 8 apotek (10,52%) yang memberikan informasi jangka waktu pengobatan. Saran: Perlu adanya pelatihan atau pendidikan berkelanjutan untuk meningkatkan kemampuan apoteker dalam melakukan pelayanan kesehatan khususnya dalam pelayanan informasi obat menurut Standar Pelayanan Kefarmasian RI No 73 Tahun 2016.Kata Kunci: Standar Pelayanan Kefarmasian, Pelayanan informasi obat, Resep Isoniazid.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JAM

Publisher

Subject

Description

Journal ‘Aisyiyah Medika is a journal published by LPPM STIKES Aisyiyah Palembang with the first edition February 2018, with ISSN Print 2614-2791 and ISSN Online 2622-3872, where the Journal is published twice a year, every February and August. Journal papers submitted for publication can be in ...