Jurnal Promotif Preventif
Vol 6 No 4 (2023): Agustus 2023: JURNAL PROMOTIF PREVENTIF

Hubungan Tingkat Pengetahuan dan Sikap dengan Perilaku Ibu dalam Pengelolaan Sampah Rumah Tangga

Saipullah Saipullah (STIKes Payung Negeri Aceh Darussalam)
Muzaffar Muzaffar (STIKes Payung Negeri Aceh Darussalam)
Mawadhah Yusran (STIKes Payung Negeri Aceh Darussalam)



Article Info

Publish Date
15 Aug 2023

Abstract

Masalah sampah yang muncul merupakan masalah nasional yang perlu ditangani secara komprehensif dan terpadu. Masalah sampah berdasarkan jumlah sampah di kota-kota dunia akan terus meningkat sebesar 70% hingga tahun 2025. Indonesia merupakan negara dengan jumlah penduduk terbesar keempat di dunia. Dengan jumlah penduduk sebesar itu, diperkirakan akan dihasilkan 130.000 ton sampah setiap harinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan dan sikap dengan perilaku ibu rumah tangga di Desa Pantan Jerik Kecamatan Kute Panang. Jenis penelitian ini adalah penelitian analitik dengan desain cross sectional. Penelitian ini menggunakan teknik total sampling dengan jumlah sampel sebanyak 86 sampel. Analisis data dalam penelitian menggunakan uji statistik Chi-Square. Hasil analisis diperoleh p-value = 0,004<0,05 dan 0,003<0,05. Hal ini menunjukkan adanya hubungan antara pengetahuan dan sikap dengan perilaku ibu dalam mengelola sampah rumah tangga di Pantan Jerik Kecamatan Kute Panang Kabupaten Aceh Tengah.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JPP

Publisher

Subject

Health Professions Public Health

Description

Epidemiologi; Kesehatan Lingkungan; Administrasi dan Kebijakan Kesehatan; Gizi Kesehatan Masyarakat; Promosi Kesehatan; Kesehatan dan Keselamatan ...