BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 4 No. 4 (2023)

PENGENALAN NUTRIFIKASI DAUN KELOR (Moringa Oleifera) DAN KEGIATAN EDUKASI PADA IBU HAMIL SEBAGAI UPAYA PENCEGAHAN STUNTING DI KELURAHAN GUNTUNG MANGGIS BANJARBARU

Yustin Ari Prihandini (Sarjana Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan dan Sains Teknologi, Universitas Borneo Lestari, Banjarbaru, Indonesia)
Cast Torizellia (Sarjana Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan dan Sains Teknologi, Universitas Borneo Lestari, Banjarbaru, Indonesia)
Dicky Septiannoor Khaira (Sarjana Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan dan Sains Teknologi, Universitas Borneo Lestari, Banjarbaru, Indonesia)
Lisa Setia (Sarjana Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan dan Sains Teknologi, Universitas Borneo Lestari, Banjarbaru, Indonesia)
Adies Riyana (Sarjana Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan dan Sains Teknologi, Universitas Borneo Lestari, Banjarbaru, Indonesia)
Bandawati Bandawati (Sarjana Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan dan Sains Teknologi, Universitas Borneo Lestari, Banjarbaru, Indonesia)



Article Info

Publish Date
02 Oct 2023

Abstract

Masalah gizi di Kalimantan Selatan perlu diberikan perhatian lebih dikarenakan masih terdapat balita (usia 0-59 bulan) yang mengalami masalah gizi kategori sangat kurus berada pada prevalensi 3,9% di atas angka nasional yaitu 3,5% dan kategori kurus 9,2% jauh di atas angka nasional 6,7% dan kategori pendek yaitu 21,1% di atas angka nasional 19,3% dan kategori sangat pendek 12% juga di atas angka nasional 11,5%. Kelurahan Guntung Manggis adalah satu di antara kelurahan yang ada di wilayah Kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru. Memiliki luas wilayah 2.150 hektar. Jumlah penduduk pada 2018 terdata sebanyak 2.568 KK. Metode pelatihan dilakukan dengan memberikan penyuluhan dan kegiatan senam hamil di Posyandu Assyifa Kelurahan Guntung Manggis tentang proses pengolahan inovasi produk olahan makanan berbahan dasar pangan lokal Daun Kelor yang dijadikan Cemilan Stik. Kegiatan senam hamil dipandu oleh petugas puskesmas serta penyampaian materi dilakukan dengan pemberian edukasi dan penyuluhan langsung kepada ibu hamil melalui sosialisasi pola pemilihan makanan yang bergizi, serta pengetahuan mengenai gizi seimbang, sikap pola asuh dan rencana penggunaan metode kontrasepsi yang digunakan saat persalinan. Pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini didapatkan kesimpulan bahwa dengan dilaksanakannya edukasi dan penyuluhan terjadi peningkatan kapasitas (pengetahuan, keterampilan, dan mengedukasi) bagi Ibu Hamil selama kegiatan berlangsung.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

bernas

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Dentistry Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Neuroscience Nursing Public Health Social Sciences Veterinary Other

Description

The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of community services. Bernas: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of ...