Jurnal Arsitektur
Vol 7 No 01 (2023): Pengilon: Jurnal Arsitektur

MERANCANG ASRAMA MAHASISWA DI KOTA MALANG TEMA: ARSITEKTUR TROPIS

Antoneta W.D. Lende (Unknown)
Adhi Widyarthara (Unknown)
Redi Sigit Febrianto (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2023

Abstract

Asrama mahasiswa merupakan tempat tinggal sementara yang dirancang bagi sejumlah orang yang terdiri atas kamar-kamar yang di bangun sesuai dengan standar khusus dan jenjang usia penghuninya. Seperti yang diketahui sekarang ini banyak bentuk,tata ruang maupun fasilitas asrama mahasiswa yang belum memadai sehingga sangat mempengaruhi kenyamanan penghuninya,hal tersebut menjadi alasan beberapa mahasiswa lebih memilih tinggal di kost-kostan maupun mengontrak rumah. Dalam penelitian kali ini akan dibahas mengenai bentuk dan tata ruang asrama mahasiswa menggunakan metode penelitian dengan penerapan arsitektur tropis sesuai dengan kondisi tapak yang akan dirancang.Hal tersebut sangat penting diperhatikan dalam merancang asrama mahasiwa karena akan sangat berpengaruh pada kondisi,suasana serta kenyamanan termal penghuninya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

pengilon

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Pengilon is an academic journal written by bachelor student of architecture department, Institut Teknologi Nasional Malang. Pengilon covers wide variety topics in the context of built environment, architecture, and ...