Menara Ilmu
Vol 17, No 2 (2023): Vol 17 No. 02 OKTOBER 2023

Tingkat Keberhasilan Perawatan Rampant Caries Pada Anak: Scoping Review

Lucky Joisie (Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Baiturrahmah Padang)
Sri Pandu Utami (Unknown)
Hanim Khalida Zia (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Oct 2023

Abstract

ABSTRAK Latar belakang: Rampant caries merupakan suatu jenis karies yang sering ditemukan pada anak usia dibawah 5 tahun, dimana proses terjadinya karena ketidakseimbangan mineralisasi dalam waktu lama dalam rongga mulut yang diakibatkan peningkatan konsumsi karbohidrat yaitu sering mengkonsumsi makanan dan minuman kariogenik yang tinggi kandungan sukrosanya. Proses meluasnya karies sangat cepat dan terjadi secara tiba-tiba. Pengendalian rampant caries harus dilakukan secara sistematis dan komprehensif serta sesuai dengan prinsip pencegahan dan perawatan secara menyeluruh. Tujuan: Tujuan dari scooping review ini adalah untuk mengetahui tingkat keberhasilan perawatan rampant caries pada anak. Metode: Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah metode studi pustaka. Data berupa artikel didapatkan melalui pencarian Database Google Scholar, PubMed, Midline. Artikel yang dijadikan sampel penelitian adalah artikel yang dipublikasikan dengan rentang waktu penerbitan maksimal 7 tahun dari tahun 2015 – 2022, artikel berbahasa Indonesia dan berbahasa Inggris, artikel tersedia dalam bentuk abstrak, fulltext, dan original article. Hasil: Dari scooping review ini mengungkapkan bahwa perawatan rampant caries pada anak dapat dilakukan dengan berbagai macam cara oleh dokter gigi tergantung kedalaman dan letak karies (gigi anterior dan posterior). Kesimpulan : Tingkat keberhasilan perawatan rampant caries terbaik pada anak yaitu dengan perawatan SSC Teknik Hall pada gigi posterior dengan tingkat keberhasilan (86,2%) dan Perawatan menggunakan larutan SDF 38% pada gigi anterior dengan tingkat keberhasilan (71%) dalam jangka waktu 30 bulan. Background: Rampant caries is a type of caries that is often found in children under 5 years of age, where the process occurs due to an imbalance of long-term mineralization in the oral cavity resulting from increased consumption of carbohydrates, namely frequent consumption of cariogenic foods and drinks that contain high sucrose content. The process of spreading caries is very fast and occurs suddenly. Control of rampant caries must be carried out systematically and comprehensively and in accordance with the principles of prevention and treatment as a whole. Purpose: The purpose of this scooping review is to determine the success rate of treating rampant caries in children. Method: The research method used in this research is the literature study method. Data in the form of articles were obtained through searching the Google Scholar Database, PubMed, Midline. Articles used as research samples are published articles with a maximum publication period of 7 years from 2015 – 2022, articles in Indonesian and English, articles available in abstract, full text, and original articles. Results: This scooping review reveals that the treatment of rampant caries in children can be done in various ways by dentists depending on the depth and location of the caries (anterior and posterior teeth). Conclusion: The best success rate for treating rampant caries in children is SSC Hall Technique treatment on posterior teeth with a success rate (86.2%) and treatment using 38% SDF solution on anterior teeth with a success rate (71%) within 30 months . Keywords: Rampant caries, success rate, treatment, children    

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

menarailmu

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Education

Description

MENARA ILMU, Merupakan Jurnal Penelitian dan Kajian Ilmiah yang Diterbitkan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat. Penyunting menerima kiriman naskah hasil kajian dan penelitian untuk bidang Eksakta, pendidikan/sosial dan Agama Islam untuk ...