Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research

Pengaruh Media Jam Rumus (Jarum) Terhadap Hasil Belajar Dan Karakter Mandiri Pada Materi Bangun Datar Kelas 4 SDN Pejagan 01

Aldi R izkhi (Universitas Muhadi Setiabudi)
Farhan Saefudin Wahid (Universitas Muhadi Setiabudi)
Diah Sunarsih (Universitas Muhadi Setiabudi)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media pembelajaran jam rumus (jarum) terhadap hasil belajar dan karakter mandiri pada materi bangun datar kelas 4 SDN Pejagan 01. Pada penelitian ini metode yang digunakan adalah metode kuantitatif eksperimen dengan bentuk desain penelitian true experimental design. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data hasil belajar kognitif menggunakan instrumen tes pilihan ganda serta pada karakter mandiri menggunakan lembar observasi. Hasil uji-t menunjukan (1) Hasil belajar dari hasil uji-t mendapatkan nilai sig < 0,05 atau 0,023 < 0,05, sehingga H0 ditolak dan Ha diterima. Artinya media pembelajaran jam rumus berpengaruh terhadap hasil belajar siswa. (2) Pada karakter mandiri dari hasil uji-t diperoleh sig < 0,05 atau 0,004 < 0,05, sehingga Ho ditolak dan Ha diterima. Artinya terdapat pengaruh penggunaan media jam rumus terhadap karakter mandiri. Secara deskriptif terdapat pengaruh media jam rumus terhadap hasil belajar dan karakter mandiri siswa, hal ini ditunjukkan dengan hasil niai yang diperoleh siswa dimana perolehan nilai di kelas eksperimen lebih baik dibandingkan dengan kelas kontrol.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...