Biospektrum Jurnal Biologi
Vol 1, No 2 (2023): Biospektrum Jurnal Biologi

KEANEKARAGAMAN JENIS TUMBUHAN BAMBU DI DESA RANDUGEDE KABUPATEN MAGETAN

Yolenta Afra (Program Studi Biologi – Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (Kampus Kota Madiun))
Leo Eladisa Ganjari (Program Studi Biologi – Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (Kampus Kota Madiun))
Endang Purwaningsih (Program Studi Biologi – Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (Kampus Kota Madiun))



Article Info

Publish Date
22 Oct 2023

Abstract

Bambu secara ekologis mampu menjaga keseimbangan lingkungan, karena memiliki perakaran yang dapat mencegah erosi dan mengatur tata air. Bambu memiliki keanekaragaman bentuk, warna, densitas, dan struktur. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keanekaragaman jenis bambu dan mengetahui penyebaran jenis bambu. Penelitian dilakukan di Desa Randugede Kecamatan Plaosan Kabupaten Magetan Provinsi Jawa Timur. Pengambilan data dilakukan dengan tehnik snowball sampling, yaitu melalui wawancara dan observasi. Ada 6 jenis bambu yang ditemukan, berturut - turut mulai dengan jumlah rumpun yang paling banyak, yaitu spesies Dendrocalamus asper (24 rumpun), Gigantochloa apus (38 rumpun), Bambusa blumeana (13 rumpun), Gigantochioa atroviolacea (9 rumpun), Schizostachyum silicatum (5 rumpun), dan Bambusa vulgaris (3 rumpun). Tanaman bambu yang ditemukan di Desa Randugede tumbuh di pinggir sungai, kebun, bukit, permukiman warga, pinggir jalan, dan batas Desa. Frekuensi penyebaran paling banyak adalah spesies Gigantochloa apus dan Bambusa blumeana, sedangkan paling sedikit adalah spesies Bambusa vulgaris, Gigantochioa atroviolacea, dan Schizostachyum silicatum.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

biospektrum

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology

Description

Jurnal Ilmiah Biospektrum adalah jurnal ilmiah online Prodi Biologi, Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (Kampus Kota Madiun). Jurnal ini merupakan terbitan berkala 6 bulan, dengan jadwal terbit bulan April dan Oktober di setiap tahunnya. Artikel pada jurnal ini ...