Fon: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 19, No 2 (2023): Fon: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

PELESTARIAN BAHASA BADUY SEBAGAI KEARIFAN LOKAL MELALUI APLIKASI TOUR GUIDE BERBASIS ANDROID

Lina Marliana Dewi (Unknown)
Dentik Karyaningsih (Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknologi Informasi, Serang, Banten, Indonesia)
Eva Fachriyah (Universitas serang raya)
Agung Ginantoro Abi Andini (Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknologi Informasi, Serang, Banten, Indonesia)
Reza Pramudita (Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknologi Informasi, Serang, Banten, Indonesia)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2023

Abstract

ABSTRAK: Di masa modern yang serba canggih ini peran teknologi informasi adalah sesuatu hal yang keberadaannya tidak bisa kita hindari, hampir memasuki semua aspek kehidupan manusia seperti di bidang telekomunikasi, kesehatan, hiburan, bisnis dan tidak terkecuali di aspek pendidikan dan kebudayaan. Akan tetapi kemajuan teknologi ini kurang di barengi dengan pelestarian budaya kearifan lokal, termasuk kearifan budaya suku baduy di Kabupaten Lebak. Wisata suku Baduy sudah merupakan tempat wisata Budaya yang sudah dikenal oleh seluruh dunia. Bahasa yang digunakan oleh pengunjung adalah Bahasa nasional Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris apabila wisatawan mancanegara. Masih jarang wisatawan disuguhkan Bahasa lokal Baduy nya untuk menerima para wisatawan oleh para Tour Guide nya, sehingga para wisatawan tidak mengetahui Bahasa lokal Baduy sebagai bahasa kearifan lokal masyarakat Baduynya.  Oleh karena itu pentingnya mengenalkan dan melestarikan budaya kearifan lokal khususnya bahasa baduy kepada para pengunjung wisatawan suku Baduy agar bahasa lokal Baduy nya pun dikenal oleh wisawatan bahkan dunia. Penelitian  ini bertujuan  untuk  melestarikan serta mengenalkan bahasa lokal Baduy sebagai bahasa yang digunakan oleh wisatawan sebagai Tour Guide  bahasa lokal kearifan lokal Baduy bagi pengunjung wisata budaya Baduy berbasis aplikasi mobile yang menyajikan dalam terjemahan 3 bahasa yaitu bahasa Inggris, Bahasa Indonesia dan Bahasa baduy. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dan research and development (RD). Penelitian ini membahas tentang kegiatan keseharian orang Baduy dan penggunaan bahasanya. Selain itu, menghasilkan aplikasi Tour Guide bahasa Baduy dengan diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia dan bahasa Inggris dengan fitur teks dan suara. KATA KUNCI: Bahasa Baduy; Kearifan local; suku Baduy; Tour Guide; mobile   PRESERVATION OF THE BADUY LANGUAGE AS LOCAL WISDOM THROUGH AN ANDROID-BASED TOUR GUIDE APPLICATION ABSTRACT: In modern era, everything is done with shopisticated, and the role of information technology is something that we cannot avoid, almost entering all aspects of human life such as in the fields of telecommunications, health, entertainment, business and not least in aspects of education and culture. However, this technological progress is not accompanied by the preservation of local cultural wisdom, including the cultural wisdom of the Baduy tribe in Lebak Regency. Baduy tourism is already a cultural tourist spot that is known throughout the world. The language used by visitors is Indonesian as the national language or English for foreign tourists. It is still rare for tourists to be served the local Baduy language to receive tourists by Tour Guide s, so tourists do not understand the local Baduy language as the language of local wisdom of the Baduy community. Therefore, it is important to introduce and preserve local wisdom culture, especially the Baduy language to Baduy tourist visitors so that the local Baduy language is known to tourists and even the world.This research aims to preserve and introduce the local Baduy language as the language used by tourists as a local language Tour Guide for Baduy local wisdom for visitors to Baduy cultural tourism based on a mobile application which is presented in 3 language translations, namely English, Indonesian and Baduy. This research uses descriptive qualitative research methods and research and development (RD). This research discuss about the actities of people in Baduy and the using of their language. Beside it, produces a Baduy language Tour Guide application translated into Indonesian and English with text and voice features.KEYWORDS:  Baduy language; local wisdom; Baduy tribe; Tour Guide; mobile

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

FON

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

FON : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia merupakan media publikasi ilmiah (artikel dan hasil penelitian) pendidikan, bahasa, dan sastra Indonesia. FON diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Kuningan. FON ...