Jurnal Inovatif Wira Wacana
Vol 2 No 2 (2023): Agutus 2023

Rancang Bangun Media Pembelajaran Interaktif Pendidikan Karakter Bagi Generasi Digital Berbasis Android

Ari Nushafaturrohman (Universitas PGRI Madiun)
Sri Anardani (Universitas PGRI Madiun)
Estuning Dewi Hapsari (Universitas PGRI Madiun)



Article Info

Publish Date
24 Aug 2023

Abstract

Remaja tergolong sebagai generasi digital dan menjadi kunci keberhasilan atau kegagalan negara di masa depan termasuk Indonesia. Generasi digital yang kehidupannya selalu berdampingan dengan teknologi, mereka banyak menghabiskan waktu untuk berselancar di dunia maya. Akibatnya perilaku mereka bertentangan dengan nilai dan karakter bangsa. Tujuan dari penelitian ini yaitu merancang, menguji coba dan mengevaluasi Sumber belajar interaktif pengembangan karakter untuk generasi digital menggunakan Android. Pendekatan Multimedia Development Life Cycle (MDLC) digunakan untuk membangun aplikasi ini. Penelitian ini menunjukkan bahwa diperoleh dari penilaian guru ditinjau dari aspek pembelajaran, aspek media dan aspek desain, menunjukkan skor 83,33% yang menunjukkan kriteria sangat setuju dan layak untuk digunakan sesuai revisi. Sedangkan dari peserta didik yang berjumlah 16 responden menunjukkan skor rata-rata 83,98% yang menunjukkan kriteria sangat setuju. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran bersifat interaktif pendidikan karakter bagi generasi digital berbasis android yang dikembangkan layak dan efektif. Media dapat meningkatkan minat terhadap pendidikan karakter yang sebenarnya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

inovatif

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Ruang lingkup Jurnal Informatics Networks Optimization Versatility Algorithm Teknik Informatika Wira Wacana (Jurnal INOVATIF WIRA WACANA): Teknologi Informasi (Information Technology), Sistem Informasi (Information Systems), Sistem Informasi Geografis (Geo Information System), Sistem Komputer dan ...