Pendidikan Kewarganegaraan
Vol 13, No 1 (2023): Jurnal Pendidikan Kewarganegaraan

Pengaruh Model Pembelajaran PAMER Berbantuan Video Animasi Terhadap Keaktifan dan Hasil Belajar PPKn pada siswa Sekolah Dasar

Abdul Azis (Universitas Muhammadiyah Makassar)
Andi Arbaina Fariza (Universitas Muhammadiyah Makassar)
Sitti Fithriani Saleh (Universitas Muhammadiyah Makassar)
Erni Ekafitria Bahar (Universitas Muhammadiyah Makassar)
Rinaldi Rinaldi (Universitas Muhammadiyah Makassar)



Article Info

Publish Date
03 Aug 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menggambarkan pengaruh model PAMER berbantuan video animasi dalam meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa. Penelitian merupakan penelitian quasi experiment dengan desain penelitian pretest-posttest control group design. Populasi terdiri seluruh siswa kelas IV SDN Melayu Muhammadiyah. Pengambilan sampel secara purposive sampling yang terdiri dari siswa kelas IVA dan kelas IVB. Keaktifan siswa diukur dengan menggunakan lembar akktivitas yang disesuaikan dengan indikator keaktifan siswa yang diperoleh melalui observasi. Instrumen untuk mengukur hasil belajar siswa yaitu tes yang berisi 10 butir soal. Hasil penelitian menunjukkan ada pengaruh model pembelajaran PAMER berbantuan video animasi terhadap keaktifan dan hasil belajar siswa dengan indikator berpengaruh yaitu: (1) Keaktifan siswa yang diajar menggunakan model PAMER berbantuan video animasi berada pada kategori sangat aktif dengan rata-rata 3,78. (2) Peningkatan hasil belajar (gain ternormalisasi) siswa yang diajar dengan menggunakan model PAMER berbantuan video animasi lebih besar dari 0,30 yaitu 0,78 dan berada dalam kategori tinggi. Dan (3) Peningkatan hasil belajar (gain) siswa yang diajar dengan model PAMER berbantuan video animasi lebih dari peningkatan hasil belajar (gain) siswa yang diajar dengan model konvensional. Model pembelajaran PAMER berpengaruh terhadap keaktifan dan hasil belajar siswa kelas IV SDN Melayu Muhammadiyah. Berdasarkan hasil penelitian ini direkomendasikan kepada guru agar menerapkan model pembelajaran PAMER untuk meningkatkan hasil belajar dan keaktifan siswa di sekolah dasar. 

Copyrights © 2023