JURNAL KESEHATAN, SAINS, DAN TEKNOLOGI (JAKASAKTI)
Vol. 2 No. 2 (2023): JURNAL KESEHATAN, SAINS, DAN TEKNOLOGI (JAKASAKTI)

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR PENGGUNAAN METODE ALAT KONTRASEPSI DALAM RAHIM (AKDR) PASCA PLASENTA DI KABUPATEN TABANAN

Dewa Ayu Nyoman Putri Sari Anggraeni (Universitas Dhyana Pura)
Made Nyandra (Universitas Dhyana Pura)
Ni Made Kurniati (Universitas Dhyana Pura)



Article Info

Publish Date
11 Sep 2023

Abstract

Kabupaten Tabanan adalah salah satu kabupaten yang mengalami penurunan KB aktif dengan jenis AKDR. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui faktor-faktor penggunaan Metode AKDR Pasca Plasenta di Kabupaten Tabanan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan desain analitik dan rancangan cross sectional. Total sampel adalah 80 orang. Sebagian besar memiliki pengetahuan ibu kurang sebanyak 58 orang, memiliki pengalaman kurang sebanyak 51 orang, memiliki dukungan keluarga kurang sebanyak 49 orang, dan yang memiliki peran bidan dalam konseling kurang sebanyak 45 orang. Hasil uji Chi-Square diperoleh nilai P sebesar 0,027 < 0,05 adanya hubungan signifikan antara pengetahuan ibu dengan penggunaan metode AKDR pasca plasenta. Bagi tenaga kesehatan disarankan untuk terus melakukan konseling maupun penyuluhan tentang IUD Post plasenta guna meningkatkan pengetahuan ibu hamil dapat diberikan saat ibu melakukan kunjungan antenatalcare (ANC) atau saat pelaksanaan kelas ibu hamil.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jakasakti

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Computer Science & IT Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Journal on Health, Science, and Technology (JAKASAKTI) is an national journal published by the Research and Community Service Institute of Universitas Dhyana Pura, Bali. The Journal of Jakasakti is an open access and peer-reviewed journal, which is a dissemination medium for research result from ...