eProceedings of Applied Science
Vol 10, No 5 (2023): Oktober 2023

Rancang Bangun Sistem Monitoring Serta Sistem Otomatisasi Penyiraman Dan Pemberian Vitamin Pada Tanaman Anggrek

Gusti Alif Restu Mufti (Telkom University)
Dwi Andi Nurmantis (Telkom University)
Dadan Nur Ramadan (Telkom University)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2023

Abstract

Abstrak—Anggrek adalah salah satu tanaman yang digemari oleh banyak orang. Dalam budidaya anggrek, pemantauan keadaan tanaman adalah hal yang paling penting, faktor yang mengidentifikasi penurunan dalam mengekspor bunga anggrek ini, diantaranya oleh hama yang menyerang pada tanaman anggrek. Perlu diketahui dalam merawat tanaman anggrek memerlukan suhu, kelembaban dan intensitas cahaya yang sesuai dengan pertumbuhan tanaman anggrek dengan baik. Maka dari itu dibuatlah alat yang dapat menyelesaikan masalah yang dialami oleh bunga anggrek seperti kurangnya perhatian dalam merawat anggrek yaitu memberikan air yang cukup dan pemberian nutrisi vitamin pada tanaman anggrek. Untuk alat yang digunakan seperti DHT 22 yang dimana alat ini akan bekerja jika suhu dan kelembaban pada tanaman anggrek kurang dari idealnya, anggrek juga membutuhkan cahaya matahari yang cukup maka dari itu digunakanlah sensor intensitas cahaya untuk membantu memonitoring cahaya yang diperlukan. Dari hasil pengujian yang dilakukan , alat dapat bekerja secara otomatis untuk memonitoring suhu, kelembaban udara dan intensitas cahaya.Kata kunci: tanaman anggrek , DHT 22 , Sensor intensitas cahaya

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

appliedscience

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering

Description

Merupakan media publikasi proyek akhir keahlian vokasi lulusan Universitas Telkom. Karya tulis proyek akhir keahlian vokasi yang diunggah melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...