Jurnal Vokasi
Vol 7, No 3 (2023): Jurnal Vokasi (November)

PKM PENGGUNAAN LAMPU PENERANGAN JALAN TENAGA SURYA UNTUK MENDUKUNG KAWASAN WISATA EDUKASI SUBAK TEBA MAJELANGU DESA KESIMAN KERTALANGU

Luh Putu Ike Midiani (Politeknik Negeri Bali)
I Gusti Agung Bagus Wirajati (Politeknik Negeri Bali)
Made Ery Arsana (Politeknik Negeri Bali)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2023

Abstract

Kawasan Wisata Subak Teba Majelangu di Desa Kesiman Kertalangu terletak di wilayah dengan keterbatasan jaringan listrik. Minimnya pencahayaan di jalan-jalan daerah ini mengakibatkan terganggunya kenyamanan dan keamanan dalam beraktivitas, terutama saat sore menjelang malam hari. Berdasarkan kondisi tersebut tim pengabdian dari Prodi Teknologi Rekayasa Utilitas Jurusan Teknik Mesin Politeknik Negeri Bali melakukan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) dengan menyediakan lampu penerangan jalan tenaga surya di kawasan Wisata Edukasi Subak Teba Majelangu. Kegiatan PkM melewati serangkaian tahapan sebagai berikut : 1) analisis situasi, 2) penentuan kebutuhan daya lampu, 3) persiapan peralatan, 4) instalasi dan pemeliharaan, 5) evaluasi dan monitoring. Hasil yang dicapai adalah pemasangan lampu penerangan jalan tenaga surya di kawasan Wisata Edukasi Subak Teba Majelangu Desa Kesiman Kertalangu, yang mampu memberikan penerangan yang memadai di malam hari untuk jalan dan area sekitarnya, serta memiliki durasi pencahayaan yang panjang. Pemasangan lampu penerangan jalan tenaga surya merupakan implementasi penggunaan energi terbarukan dalam upaya pelestarian lingkungan..

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

vokasi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Engineering Social Sciences

Description

Jurnal Vokasi mempublikasikan artikel ilmiah dari hasil Penerapan IPTEKS dan Pengabdian Kepada Masyarakat dengan scope pengabdian bidang teknik dan sosial. ...