eProceedings of Engineering
Vol 10, No 5 (2023): Oktober 2023

ALAT MONITORING INFUS PASIEN BERBASIS INTERNET OF THINGS

Fikri Hadhara (Telkom University)
Rendy Munadi (Telkom University)
Ali Muayyadi (Telkom University)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2023

Abstract

Infus ialah sebuah alat kesehatan berupa kantungberisi cairan elektrolit yang diperlukan tubuh. Infus digunakanuntuk pasien yang sedang sakit agar tidak kekurangan cairan.Saat ini infus dikontrol secara manual. Berdasarkanpermasalahan tersebut menggunakan konsep jaringan IoT bisamerancang suatu alat yang dapat memonitoring infus. WemosD1 R2 sebagai mikrokontoller, Infus dipasang 2 sensor yaituultrasonik dan infrared. Hasil pengujian pada volume infusdengan sensor ultrasonik, pengukuran pertama websitemenunjukkan hasil 496 mL, dan pada pengukuran langsung,cairan berada sedikit dibawah garis 500mL, ini membuktikanbahwa hasil pengukuran sensor dan pengukuran langsung tidakmemiliki hasil yang jauh berbeda. Pengujian hasil jumlahtetesan infus menggunakan sensor infrared dengan perhitungansecara langsung berbeda. Galat rata-rata tetes infus per menityaitu kecil dari 4 tetes permenit. Pengujian Qos throughputmendapatkan hasil rata-rata yaitu sebesar 20,56 kbps denganindeks 1 dan delay 182,156 ms dengan indeks 3 antara pukul.Terjadi perbedaan output antara web dengan keadaan aslikarna website merender data terbaru hanya sekali ketikawebsite di launching. Ketika restart kembali dia baru akanmendapatkan data terbaru dari MQTT broker, walaupun adaperubahan data, website tidak akan merubah tampilannyakarena nilai sensor, website hanya akan berubah menjadi yangterbaru bila website di reload manual.Kata kunci— Infus, Internet of Things (IoT), Wemos D1 R2,Monitoring

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

engineering

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian teknik. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...