Pijar : Jurnal Penelitian Bidang Pendidikan dan Pembelajaran
Vol. 1 No. 2 (2021): September

Pengaruh Kompetensi Guru Profesional Terhadap Prestasi Belajar Siswa Sekolah Menengah Kejuruan

Ida Ayu Putu Oka (Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Wonosari)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2021

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kompetensi guru profesional guru di Sekolah Menengah Kejuruan bagi prestasi siswa. Penelitian menggunakan metode kualitatif dengan studi kepustakaan. Dalam pencarian teori, peneliti akan mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya dari kepustakaan yang berhubungan. Sumber-sumber kepustakaan diperoleh dari buku, jurnal, majalah, hasil-hasil penelitian, dan sumber lainnya yang sesuai. Analisis penelitian ini melakukan pembacaan pada teks, lalu memberi tafsiran pada obyek penelitian. Hasil penelitian menemukan pertama, secara keseluruhan, guru profesional SMK dinilai dengan kompetensi pedagogik, kompetensi profesional, kompetensi sosial, atau kompetensi kepribadian memiliki kualifikasi baik. Kedua, prestasi belajar siswa ditinjau dari keterampilan kognitif, afektif, dan psikomotorik pada SMK bisa dipengaruhi oleh kompetensi guru dengan memanfaatkan media pembelajaran. Hal tersebut menunjukkan bahwa jika profesionalisme guru ditingkatkan, maka ada kemungkinan prestasi siswa akan lebih baik. Rekomendasi penelitian bahwa guru berusaha memahami bagaimana memotivasi secara positif dan benar serta mengarahkan motivasi agar diterima dengan baik oleh siswa sehingga meningkatkan prestasi belajar.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

pijar

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Pijar : Jurnal Penelitian Bidang Pendidikan dan Pembelajaran merupakan jurnal penelitian yang bertujuan menyediakan diskursus ilmiah tentang bidang pendidikan dan pembelajaran serta media untuk mempromosikan hasil-hasil penelitian lapangan dan kajian literatur dari para peneliti, guru, dosen, ...