Jurnal Pengabdian Masyarakat dan aplikasi Teknologi
Vol 1, No 2 (2022)

Aplikasi Mobile Pemesanan Jasa Barbershop Menggunakan Firebase Realtime Database

Irfan Humaini (Jurusan Sistem Informasi, Fakultas Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi, Universitas Gunadarma)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2022

Abstract

Perkembangnya teknologi informasi dan komunikasi membuka peluang setiap usaha dalam memajukan usahanya memanfaatkan teknologi tersebut. Pengembangan Aplikasi ini bertujuan untuk pengabdian kepada masyarakat khususnya membantu Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) jasa cukur rambut di daerah Tangerang. Aplikasi bisnis dalam hal ini aplikasi pemesanan jasa barbershop dikembangkan untuk memudahkan masyarakat yang membutuhkan jasa cukur pria, hal ini merupakan peluang pelaku bisnis dalam memenuhi permintaan yang berkaitan dengan penampilan. Saat ini untuk mencukur rambut harus datang langsung ke Barbershop karena biasanya hanya menerima pelayanan di tempat dan sering kali harus antri, hal ini menjadikan pelayanan dirasa kurang nyaman bagi pelanggan sedangkan dari sisi pemilik usaha cukur rambut pria yang memiliki lebih dari 2 tukang cukur atau Kapster pada saat pelanggan sedikit sangat tidak optimal. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka dikembangkanlah aplikasi BarberShop menggunakan sistem Android dan berbasis mobile menggunakan smartphone atau tablet. Pengembangan menggunakan Android Studio sebagai editor yang telah terintegrasi dengan Android SDK, sedangkan basis data menggunakan Firebase Realtime Database. Hasil dari pengembangan sistem berupa sebuah aplikasi mobile untuk melakukan pemesanan jasa cukur rambut pria, layanan cukur tersebut dapat dilakukan di mana saja sesuai dengan alamat yang ditentukan oleh pelanggan, aplikasi ini juga meningkatkan penghasilan jasa cukur rambut, bahkan peningkatan penghasilan mencapai 40% per hari. 

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

adipati

Publisher

Subject

Computer Science & IT Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Other

Description

Jurnal ADIPATI (Pengabdian kepada Masyarakat dan Aplikasi Teknologi) adalah jurnal nasional yang dikelola oleh Jurusan Teknik Industri, Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya. Jurnal ADIPATI berfokus pada bidang pengabdian kepada masyarakat, difusi teknologi, serta penerapan hasil penelitian untuk ...