Telkatika: Jurnal Telekomunikasi Elektro Komputasi & Informatika
Vol 1, No 2 (2022): Juni 2022

PERANCANGAN ARSITEKTUR PERANGKAT LUNAK MICROSERVICES PADA APLIKASI OPEN LIBRARY UNIVERSITAS TELKOM MENGGUNAKAN gRPC

Jeremiah Ferdinand Lombogia (Telkom University)
Alvi Syahrina (Telkom University)
Ahmad Musnansyah (Telkom University)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Aplikasi Perpustakaan Open Library Universitas Telkom merupakan sebuah website yang dikembangkan sebagai sarana informasi terbuka untuk setiap buku, karya ilmiah, dan jurnal dengan beberapa fitur seperti pencarian, katalog, dan reservasi buku. Berdasarkan pengumpulan data yang peneliti lakukan berupa non-functional software testing. Aplikasi existing membutuhkan peningkatan pada scalability dan performance dikarenakan sistem tidak dapat melayani request pada jumlah dan waktu tertentu sesuai dengan skenario yang ditentukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan arsitektur perangkat lunak dengan gaya arsitektur Microservices. Teknik yang digunakan untuk melakukan evaluasi dari penelitian ini dengan melakukan non-functional software testing untuk mengukur batas user yang bisa mengakses pada waktu bersamaan. Peneliti melakukan migrasi perangkat lunak dimulai dengan mengumpulkansetiap fungsi dan proses dari existing sistem dan memisahkan setiap proses bisnis ke domain independen dengan menerapkan konsep domain driven design. Setelah dilakukan penguraian proses bisnis, peneliti melakukan migrasi arsitektur perangkat lunak monolitik ke microservices dengan menerapkan konsep strangler pattern serta pengembangan sampai tahap functional testing pada setiap modul dan non-functional testing skenario yang telah ditentukan. Hasil daripengembangan arsitektur perangkat lunak menggunakan microservices, organisasi dapat meningkatkan performa dan kebebasan dalam memilih teknologi tertentu sesuai dengan masalah yang sedang dihadapi.Kata Kunci : Microservices, Open Library, gRPC

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

telkatika

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Telkatika merupakan jurnal ilmiah karya akhir mahasiswa yang dikelola oleh Open Library Telkom University dalam bidang Telekomunikasi, Elektro, Komputasi, dan Informatika. Tujuan Jurnal Telkatika untuk membangun sarana komunikasi efektif antara akademisi dan para peneliti di Institusi serta ...