Jevief : Jurnal Vokasi
Vol. 1 No. 1 (2022): JEVIEF: Jurnal Vokasi

Peningkatan Kualitas Layanan di UPT. Perpustakaan Universitas Malahayati Bandar lampung Melalui Konsep Learning Commons

Eri Maryani (UNILA)
Ade Rahma Suci (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2022

Abstract

Penulisan ini mengalisis mengenai peningkatan kualitas layanan di UPT. Perpustakaan Universitas Malahayati Bandar Lampung melalui konsep learning commons. Layanan learning commons ini mengutamakan kenyamanan dengan fasilitas yang ada dan menerapkan keunikan dalam memanfaatkan ruang-uang yang ada. Teknik pengumpulan data yaitu melalui wawancara, observasi, dokumentasi. Hasil penulisan ini bahwa UPT. Perpustakaan Universitas Malahayati Bandar Lampung sudah menerapkan konsep learning commons untuk peningkatan kualitas layanan di UPT. Perpustakaan Universitas Malahayati Bandar Lampung. Penerapan konsep learning commons seperti tersedianya ruang diskusi dengan konsep kearifan lokal rumah adat, kolam ikan dan ruang diskusi dengan konsep modern. Menerapkan konsep learning commons dengan mengutamakan kenyamanan pemustaka saat berada di perpustakaan, UPT. Perpustakaan Universitas Malahayati Bandar Lampung memberikan beberapa toleransi dengan memperbolehkan pemustaka membawa makanan dan minuman di dalam perpustakaan dengan adanya toleransi tersebut, perpustakaan harus mengawasi pemustaka dengan extra. Adapun saran untuk UPT. Perpustakaan Universitas Malahayati Bandar Lampung harus tetap mempertahankan kualitas layanan learning commons dengan mengutamakan kenyamanan secara modern di era digital saat ini.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jevief

Publisher

Subject

Education Library & Information Science Social Sciences Other

Description

Fokus dan ruang lingkup JEVIEF: Jurnal Vokasi adalah artikel yang bermuatan kajian yang relevan dengan kajian vokasi Perpustakaan dan Informasi, Hubungan Masyarakat atau Public Relation (PR), Administrasi Perkantoran dan Sekretari serta tidak menutup kemungkinan lingkup kajian vokasi sosial ...