Surya : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 1 No 1 (2015): Jurnal Seri Pengabdian Kepada Masyarakat

PHBD PENINGKATAN PRODUKTIVITAS PANEN PADI PADA SAWAH RAWAN KEKERINGAN

ojsnew (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Mar 2017

Abstract

Desa Tanjung Sari Kecamtan Jampang Tengah Kabupaten Sukabumi merupakan salah satu wilayah yang senantiasa terancam kekeringan setiap musim kemarau datang. Kondisi ini diperparah dengan penggunaan bahan kimia dalam aktivitas pertanian seperti pupuk kimia dan pestisida yang terus meningkat. Akibat yang mulai terasa dari aktivitas pertanian yang kurang ramah tersebut adalah menurunnya produktivitas hasil panen padi setiap tahunnya. Kerugian petani semakin besar dengan semakin meningkatnya harga pupuk kimia. Tujuan dari pengabdian ini melalui Program Hibah Bina Desa Tahun 2013 adalah meningkatkan kemampuan teknis petani melalui metode SRI (System of Rice Intencification) dan pertanian organik untuk meningkatkan produktivitas hasil panen padi di Desa Tanjung Sari Jampang Tengah Sukabumi. Dalam merealisasikan tujuan tersebut dibuat program pembinaan dan pelatihan yang terdiri dari sosialisasi kegiatan, Workshop SRI dan pengelolaan pasca panen. Setelah itu dilanjutkan dengan praktek melalui program sekolah lapang dengan materi teknik pengolahan lahan yang baik dan benar, pembuatan MOL (Mikro Organisme Lokal), pembuatan kompos, pembibitan SRI dan penanamannya, pengenalan jenis pestisida nabati dan cara penggunaannya, serta manfaat melakukan pertanian organik. Dari program ini didapat peningkatan hasil panen padi pada sistem SRI sebesar 20 % dari sebelumnya (sistem konvensional). Kemampuan teknis petani dalam pertanian sistem SRI-Organik telah mampu mengatasi kekurangan pupuk, air, serta menekan penggunaan pestisida.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

JSU

Publisher

Subject

Arts Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Economics, Econometrics & Finance Other

Description

Surya : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat (eISSN: 2548-4397, pISSN: 2460-576X ) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh LPPM Universitas Muhammadiyah Sukabumi (UMMI) sejak tahun 2016, dan terbit dua kali dalam setahun, bulan Mei dan November. Jurnal ini menerbitkan tulisan hasil penelitian ...