Intisari: Jurnal Inovasi Pengabdian Masyarakat
Vol. 1 No. 2 (2023): Intisari: Jurnal Inovasi Pengabdian Masyarakat

Pelatihan Implementasi Public Speaking Seni Berwacana Berbasis Penelitian Tindak Kelas di Sekolah

Abd Majid (Universitas Muslim Indonesia)
Sitti Rahmawati (Universitas Muslim Indonesia)
Umar Mansyur (Universitas Muslim Indonesia)



Article Info

Publish Date
13 Dec 2023

Abstract

Kemampuan berkomunikasi dihadapan publik perlu diasah sejak dini di sekolah. Integrasi pendidikan formal dengan pelibatan guru melalui metode pembelajaran aktif dan adaptif yang berpusat pada siswa dalam meningkatkan kepercayaan diri dan keterampilan menceritakan pengetahuan di setiap materi pelajaran. Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan mengimplementasikan public speaking seni berwacana pada siswa melalui integrasi mata pelajaran secara berkelanjutan, yang progress capaiannya diukur melalui Penelitian Tindakan Kelas (PTK) oleh guru Raudlatul Atfhal dan Madrasah Ibtidaiyah An Nashar Makassar. Metode PKM dilaksanakan dalam bentuk pelatihan dan sistem penugasan. Guru mengevaluasi proses pembelajaran dengan menstimulasi siswa untuk bercerita terkait objek yang dianggap relevan pada setiap mata pelajaran. Perkembangan siswa dalam berwacana dipetakan melalui PTK oleh guru. Penilaian guru berdasarkan siklus yang dianalisis pada proses pembelajaran hingga penyusunan laporan hasil penelitian. Hasil kegiatan pengabdian menunjukkan bahwa pelatihan yang diberikan mendapat apresiasi yang tinggi oleh peserta. Penguasaan guru pada metode dan materi dikembangkan dengan mengintegrasikan mata pelajaran, komunikasi secara lisan, budaya komunikasi, dan karakter siswa, terlihat pada saat bercerita. Pembiasaan seni berwacana siswa membentuk keberanian dalam menyampaikan gagasan dan ekspresi semakin tampak dan mencapai hasil yang optimal dalam pembelajaran di kelas dengan kateogri nilai yang baik berdasarkan laporan PTK yang dihasilkan oleh guru.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

intisari

Publisher

Subject

Education

Description

Intisari: Jurnal Inovasi Pengabdian Masyarakat (E-ISSN 2987-5692) adalah jurnal open access dan peer-review yang yang memuat artikel-artikel ilmiah multidisiplin ilmu yang diadopsi dalam berbagai kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang mengandung inovasi dalam bidang Sosial, ...