VOX VERITATIS: JURNAL TEOLOGI DAN PENDIDIKAN AGAMA KRISTEN
Vol. 2 No. 1 (2023): Vox Veritatis Juni 2023

Strategi Mendidik Anak dalam Keluarga Kristen untuk Membangun Generasi Emas 2045

Johny J. Kilapong (Sekolah Tinggi Agama Kristen Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur)



Article Info

Publish Date
12 Jun 2023

Abstract

Tulisan ini bertujuan menganalisis strategi mendidik anak dalam keluarga kristen untuk membangun generasi emas 2045. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan, dimana data diperoleh peneliti dari pelbagai pustaka guna memperoleh data penelitian dari sumber terpercaya dan kredibel. Penelitian ini menemukan bahwa Indonesia pada tahun 2045 mendapat bonus demografi yang terjadi hanya setiap 100 tahun. Generasi yang memiliki kecerdasan tinggi, berkarakter tangguh, pantang menyerah, dan keterampilan tinggi sangat diperlukan. Ini semua ada pada keluarga kristen yang menjadi pendidik pertama dan terutama untuk mendidik anak-anak sebagai persiapan menjadi generasi emas pada tahun 2045. Selain itu, Indonesia juga bersiap siaga menghadapi Megatrend Global pada tahun 2045 yang meliputi demografi dunia, urbanisasi global, kemajuan teknologi, persaingan sumber daya alam, perubahan iklim, perubahan geopolitik, keuangan internasional, perdagangan internasional, peranan emerging economies dan teknologi. Oleh karena itu, keluarga Kristen bertanggung jawab mempersiapkan generasi emas pada tahun 2045. Diperlukan strategi mendidik anak yang benar, relevan dan konsisten menanamkan nilai-nilai Kebenaran untuk membangun Spiritual, Intelektual, Moral dan Mental yang unggul dalam diri setiap anak demi membangun generasi emas 2045. Kata kunci: , , keluarga kristen, mendidik anak

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

voxveritatis

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Social Sciences

Description

1. Perkembangan Teologi 2. Teologi Biblika 4. Studi Agama-Agama 5. Penelitian Pendidikan Kristen 6. Etika Kristen 7. Pendidikan Kristen Guru Sekolah Dasar 8. Kepemimpinan Kristen dan Menegeman ...