VOX VERITATIS: JURNAL TEOLOGI DAN PENDIDIKAN AGAMA KRISTEN
Vol. 1 No. 1 (2022): Vox Veritatis Juni 2022

Ibadah Pemuridan Keluarga (IPK): Solusi Membangun Identitas Diri Kristiani Dalam Keluarga

Juliana Loes (Sekolah Tinggi Agama Kristen Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur)
Martina Novalina (Sekolah Tinggi Teologi Ekumene Jakarta)
Soni Laiju Malana (Sekolah Tinggi Agama Kristen Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur)



Article Info

Publish Date
07 Jun 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pentingnya IPK dalam membangun identitas diri Kristiani dalam keluarga dan memberikan solusi praktis untuk melaksanakannya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan jenis studi Pustaka. Artinya peneliti dapat mengkaji variabel berdasarkan referensi kepustakaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keluarga adalah lembaga yang pertama dibentuk oleh Allah untuk mewujudkan misi-Nya melalui pemuridan keluarga dan keluarga merupakan dasar dan tempat utama pemuridan Kristen untuk mewujudkan pertumbuhan rohani anak-anak. Menggunakan pendekatan kajian pustaka terhadap berbagai literatur, baik buku maupun artikel jurnal, Orang tua berperan penting melakukan pemuridan Kristen dalam keluarga untuk mendidik dan mengarahkan anak-anak mengenal Allah melalui ibadah. Orang tua berperan penting melakukan pemuridan Kristen dalam keluarga untuk mendidik dan mengarahkan anak-anak Kristen menjadi generasi yang konsisten dan bertumbuh dalam iman kepada Tuhan dan menjadi murid Kristus yang sejati. Identitas diri Kristiani adalah inti dari kehidupan seorang Kristen yang mencakup keyakinan, nilai-nilai, dan praktik keagamaan yang membedakan mereka sebagai orang percaya. Dalam konteks keluarga, Ibadah Pemuridan Keluarga (IPK) memainkan peran yang signifikan dalam membangun dan memperkuat identitas diri Kristiani individu.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

voxveritatis

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Social Sciences

Description

1. Perkembangan Teologi 2. Teologi Biblika 4. Studi Agama-Agama 5. Penelitian Pendidikan Kristen 6. Etika Kristen 7. Pendidikan Kristen Guru Sekolah Dasar 8. Kepemimpinan Kristen dan Menegeman ...