Jurnal Adijaya Multidisiplin
Vol 1 No 06 (2023): Jurnal Adijaya Multidisiplin (JAM)

Pengaruh Lingkungan Sosial Terhadap Perilaku Pemilihan Kosmetik Perawatan Wajah Yang Aman

Hosanna Rafha (Universitas Negeri Jakarta)
Elvyra Yulia (Universitas Negeri Jakarta)
Neneng Siti Silfi A (Universitas Negeri Jakarta)



Article Info

Publish Date
02 Jan 2024

Abstract

Lingkungan sosial memiliki peran penting dalam pembentukan perilaku individu di dalam kehidupan sehari-hari, salah satunya perilaku seorang mahasiswa dalam memilih kosmetik perawatan wajah yang mengandung bahan aman. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui seberapa besar Pengaruh Lingkungan Sosial Terhadap Perilaku Pemilihan Kosmetik Perawatan Wajah Yang Aman. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei dan sampel pada penelitian ini adalah mahasiswi Rumpun Ilmu Kesejahteraan Keluarga Universitas Negeri Jakarta Angkatan 2021 pada masa remaja akhir yang berjumlah 141 orang. Data yang digunakan adalah data primer yang didapat melalui kuesioner. Uji normalitas yang dilakukan menggunakan rumus Kolmogorov Smirnov dengan hasil nilai signifikansi Asymp Sig 2 tailed sebesar 0,200 > 0,05 yang berarti data berdistribusi normal. Lalu, pada uji linearitas didapatkan hasil nilai signifikansi deviasi sebesar 0,060. Sehingga diperoleh persamaan regresi Y = 27,963 + 0,696X dengan menunjukkan bahwa setiap peningkatan signifikan menunjukkan 0,000 < 0,05, yang artinya hubungan kedua variabel bersifat linier. Hasil pengujian hipotesis yang telah dilakukan ditunjukkan pada nilai uji koefisien determinasi membuktikan adanya pengaruh yang kuat dengan nilai R square sebesar 64,7%. Sehingga dapat disimpulkan hasil H0 ditolak dan Ha diterima karena menunjukkan hubungan antara variabel X (lingkungan sosial) dengan variabel Y (perilaku pemilihan kosmetik perawatan wajah yang aman).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jam

Publisher

Subject

Religion Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Electrical & Electronics Engineering Engineering Environmental Science Health Professions Industrial & Manufacturing Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Adijaya Multidisiplin Jurnal adalah jurnal yang menerbitkan artikel penelitian yang mencangkup multidisiplin, yang meliputi : Imu Manajemen, Humaniora dan ilmu sosial, ilmu politik kontemporer, ilmu pendidikan, ilmu agama dan filsafat, ilmu teknik, bisnis dan ekonomi, Koperasi, teknologi, ilmu ...