Jurnal Redoks
Vol. 8 No. 2 (2023): REDOKS JULI-DESEMBER

Pembuatan Biodiesel Dari Minyak Jelantah Dengan Katalis Heterogen CaO Dari Tulang Sapi

Dewi Puspita Sari (UPN "Veteran" Jawa Timur)
Ely Kurniati (UPN "Veteran" Jawa Timur)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2023

Abstract

Minyak jelantah merupakan minyak goreng yang telah digunakan beberapa kali penggorengan yang mengandung asam lemak bebas (FFA) yang tinggi sehingga dapat dikonversi menjadi biodiesel (etil ester). Tulang sapi merupakan bagian tubuh sapi yang tidak terpakai pada pengolahan hasil peternakan dan dapat dimanfaatkan sebagai katalis melalui proses kalsinasi. Pembuatan biodiesel ini dilakukan menggunakan metode transesterifikasi Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kondisi optimum pada pembuatan biodiesel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kondisi optimum yang diperoleh pada pembuatan biodiesel yaitu pada suhu 90oC dan 15 % katalis. Hasil Analisa konversi yield biodiesel yang diperoleh pada kondisi tersebut sebesar 76,74%. Selain itu, diperoleh hasil analisa mutu biodiesel berupa angka asam sebesar 0,448 KOH/gr dan hasil analisa GC-MS diperoleh kandungan etil ester tertinggi pada kondisi optimum yaitu trifluoroacetic acid,pentadecyl ester sebesar 2,92% dengan waktu retensi 27,594 menit

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

redoks

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Redoks is a scientific Journal with registered number ISSN 2477274963 which managed and published by chemical engineering study program of Universit y PGRI of Palembang. The contains of articles are about chemical process, environment and others related about chemical ...