JIPETIK:Jurnal Ilmiah Penelitian Teknologi Informasi & Komputer
Vol 3, No 2 (2022): JIPETIK: Jurnal Ilmiah Penelitian Teknologi Informasi & Komputer

DESAIN PEMBELAJARAN ALAT MUSIK TRADISIONAL JAWA TENGAH BERBASIS ANDROID

Aprihatiyaning Tiyas (Universitas PGRI Semarang)
Supandi Supandi (Universitas PGRI Semarang)
Theodora Indriati Wardani (Universitas PGRI Semarang)



Article Info

Publish Date
04 May 2023

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh proses pembelajaran alat musik tradisional yang kurang menarik dan media pembelajaran yang digunakan masih secara konvensional sehingga siswa menjadi tidak semangat dalam belajar semua berakibat pada hasil pembelajaran yang kurang memuaskan. Maka untuk itu diperlukan media pembelajaran yang dikemas secara menarik, dan dengan adanya perkembangan teknologi saat ini dapat dimanfaatkan untuk membantu mengatasi masalah tersebut dengan cara mengembangkan media pembelajaran alat musik tradisional jawa tengah berbasis android. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui proses pengembangan media pembelajaran alat musik tradisional dan valid serta praktis. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengembangan dan penelitian (research and development Metode ini penting dikemukakan karena menurut hemat penulis metode ini jarang sekali digunakan oleh para mahasiswa dalam penelitiannya, khususnya mahasiswa jurusan pendidikan Teknologi informasi. Harapannya dengan metode ini para mahasiswa dapat mengembangkan/membuat sendiri produk pembelajaran sehingga dapat mengurangi problem-problem pembelajaran alat musik tradisional. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara , studi literatur dan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa validasi ahli media mendapatkan hasil rata-rata sebesar 96% dan ahli materi hasil presentase sebesar 88,7%. sehingga dapat disimpulkan bahwa pengembangan media pembelajaran sangat valid dengan kriteria sangat baik untuk digunakan. Presentase responden oleh siswa dengan uji kepraktikalitas hasil rata-rata presentase sebesar 99% dapat disimpulkan bahwa pengembangan media pembelajaran berbasis android sangat praktis dengan kriteria sangat baik untuk digunakan. Kata kunci: Media pembelajaran, Android, Augmented Reality 

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jipetik

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JIPETIK:Jurnal Ilmiah Penelitian Teknologi Informasi dan Komputer , ISSN 2722-953X (online) adalah jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Teknologi Informasi Universitas PGRI Semarang. Jurnal ini memfasilitasi guru, mahasiswa, dosen, dan praktisi pendidikan dalam menerbitkan karya ...