JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 4 No. 2 (2020): August 2020

Stimulasi Kemampuan Berbicara Anak melalui Media Poster

Nadia Elpia (Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Universitas Negeri Padang)
Saridewi Saridewi (Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
19 Aug 2020

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui media poster dan kemampuan berbicara anak usia dini apakah efisien atau tidak dilakukan dalam kegiatan belajar mengajar. Salah satu kemampuan yang harus dimilki oleh anak yaitu kemampuan bahasa anak dimana dalam kemampuan berbahasa itu terdapat aspek berbicara anak. Salah satu media yang dapat mengembangkan kemampuan berbicara anak adalah dengan menggunakan media poster dikarenakan media poster dapat membantu dalam mengembangkan kemampuan berbicara anak. Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian studi literature yang mana tekhnik pengumpulan datanya dengan mengolah dan menganalisis sumber reverensi ataupun jurnal ilmiah sehubungan dengan permasalahan yang diteliti. Analisis datanya adalah dengan menghubungkan permasalahan dengan teori yang sudah dibuku atau jurnal ilmiah yang relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ppengaruh media poster sangat efisien dan cocok digunakan dalam mengembangkan kemampuan berbicara anak.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...