Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 4 No. 1 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research

Pengaruh Penggunaan Media Realia Terhadap Hasil Belajar Matematika Pokok Bahasan Bangun Ruang Pada Siswa Kelas II SD Witama Nasional Plus Pekanbaru

Eni Mulyani (Universitas Riau)
Jesi Alexander Alim (Universitas Riau)
Zetra Hainul Putra (Universitas Riau)



Article Info

Publish Date
03 Jan 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Penggunaan Media Realia Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Matematika Pokok Bahasan Bangun Ruang di Kelas II SD Witama Nasional Plus Pekanbaru. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen. Desain penelitian ini adalah one-group pretest posttest design. Penelitian ini dilakukan di SD Witama Nasional Plus Pekanbaru. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas II A yang berjumlah 21 orang siswa. Pengumpulan data dalam penelitian ini adalah tes. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji T (T-test). Hasil penelitian ini diperoleh nilai rata-rata pretest sebesar 61,54 (sebelum menggunakan media Realia) dan nilai rata-rata posttest sebesar 90,39 (setelah menggunakan media realia). Berdasarkan perhitungan uji t diperoleh t hitung = 16,176 dan nilai sig. sebesar 0,000. Dengan demikian bahwa nilai sig. 0,000 < 0,05 maka berarti ada pengaruh yang signifikan penggunaan Media Realia terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Matematika Pokok Bahasan Bangun Ruang di Kelas II SD Witama Nasional Plus Pekanbaru.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...