Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi
Vol. 4 No. 1 (2024): Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi

PENGARUH PROFITABILITAS, UKURAN PERUSAHAAN DAN KOMITE AUDIT TERHADAP AUDIT DELAY (Studi Empiris Pada Perusahaan Property dan Real Estate Yang Terdafatar di BEI Pada Periode 2017-2022)

Ayunisa Delinda Supolo (Universitas Pamulang)
Satiman Satiman (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
01 Feb 2024

Abstract

Audit delay merupakan suatu rentang waktu dalam penyelesaian audit dari tanggal penutupan tahun buku hingga tanggal di selesaikannya laporan auditor independen. Proses dalam audit tentunya membutuhkan waktu yang cukup lama sehingga dapat berimbas terhadap adanya audit delay yang nanti akan berpengaruh terhadap ketepatan waktu dalam pelaporan keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah profitabilitas, ukuran perusahaan dan komite audit berpengaruh terhadap audit delay pada perusahaan sektor property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2018-2022. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian kuantitatif menggunakan metode asosiatif. Sampel penelitian ditentukan dengan menggunakan teknik purposive sampling, sehingga dapat dihasilkan sampel sebanyak 26 perusahaan pada sektor property dan real estate dengan jumlah data observasi sebanyak 91 data. Uji analisis yang digunakan yaitu uji analisis statistik deskriptif, uji pemilihan model regresi data panel, uji asumsi klasik, analisis regresi data panel dan uji hipotesis. Hasil penelitian membuktikan bahwa profitabilitas, ukuran Perusahaan dan komite audit secara simultan berpengaruh tehadap audit delay. Sedangkan secara parsial profitabilitas berpengaruh terhadap audit delay sedangkan ukuran perusahaan dan komite audit tidak berpengaruh terhadap audit delay.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

musytarineraca

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Environmental Science

Description

Musytari: Neraca Manajemen, Akuntasi, Ekonomi, adalah jurnal nasional peer-review yang diterbitkan oleh CV Anugrah Anggota IKAPI. Musytari: Neraca Manajemen, Akuntasi, Ekonomi membahas ekonomi dan bisnis dalam ruang lingkup berbagai disiplin ilmu ekonomi, manajemen, dan akuntansi. Tim editorial ...