Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 1 No 2 (2021)

KUALITAS MANAJEMEN PADA SAAT PANDEMI COVID 19 DI DESA KEDUNGREJO, DUSUN SAMPANGAN KECAMATAN MUNCAR KABUPATEN BANYUWANGI

Wiwik Fitria Ningsih (STIE Mandala)
Riza Andriyan Shidiq (STIE Mandala)
Maria Stefania WaroBheri (STIE Mandala)
Vivy Kurniawati Dewi (STIE Mandala)
Siskasetya Wulandari (STIE Mandala)
Reza Nurhalili (STIE Mandala)
Putri Oktaviana (STIE Mandala)



Article Info

Publish Date
10 Aug 2021

Abstract

Umkm petis sari ikan tuna ARBA merupakan salah satu Umkm yang berada di Kecamatan Muncar Kabupaten Banyuwangi. Umkm ini bergerak di bidang sumber daya laut lebih tepatnya pemanfaatan Sari ikan tuna yang di produksi oleh pabrik sekitar. Petis sari ikan tuna berbahan baku air rebusan ikan tuna jadi yang di gunakan sebagai petis adalah air uap ikan bukan limbah atau minyak ikan. Banyak program yang bisa kami lakukan di UMKM tersebut sepertihalnya membantu produksi mulai awal hingga petis jadi, selain itu kami juga membantu pengemasan dan pelebelan. Pengemasan yang di gunakan di umkm tersebut ada yg di taruk plastic kecil, botol gelas dan ada juga yang di kemas di timba-timba besar, saat kita melihat logo dari umkm tersebut kurang menarik jadi kita mulai membuatkan logo agar terlihat lebih fresh dan elegan, kami pun membuatkan baner menggantikan baner yang sudah kusam dan rusak, maksud kami melakukan hal ini adalah agar pemasaran semakin meluas banyak yang tau akan umkm petis sari ikan tuna Arba ini melalui sosmed atau pun offline. Umkm tersebut memiliki karawan sebanyak 10 orang, dari 10 orang tersebut ada yang sebagai koki atau peracik, ada yang sebagi pengaduk dan bagian pembungkus bahan yang sudah jadi. Pelanggan dar iproduk petis sari ikan tuna Arba Ini sudah sampai situbondo dan bahkan pemesan banyak yang dari daerah jember. Kata Kunci: UMKM, Pengembangan, Pemasaran

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jpm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian kepada masyarakat merupakan salah satu jurnal yang bertujuan untuk menjadi wadah penyebarluasan ilmu pengetahuan bidang teknologi dan ekonomi bisnis. Jurnal Pengabdian kepada masyarakat mempublikasikan naskah asli terkait: 1. Pemberdayaan masyarakat melalui pendekatan pendidikan 2. ...