JURNAL SAINS dan INOVASI PERIKANAN
Vol 7 No 1 (2023): JURNAL SAINS dan INOVASI PERIKANAN

Analisis Proksimat dan Organoleptik Ikan Layang (Decapterus macrosma) dengan Penggunaan Minuman Soda sebagai Pengawet

Mutemainna Karim (Institut Teknologi dan Bisnis Maritim Balik Diwa Makassar)
Harianti (Unknown)
Husni Angreni (Unknown)
Jawiana Saokani (Unknown)
Yulfatul Ardianti (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan proksimat (protein, lemak, kadar air, kadar abu) dan nilai organoleptik ikan layang (Decapterus macrosoma) dengan penambahan minuman soda sebagai pengawet. Penelitian menggunakan metode ekperimental dengan 3 perlakuan yaitu ikan layang dengan menggunakan es tanpa minuman soda (A), ikan layang dengan menggunakan es dan minuman soda 10% (B), ikan layang dengan menggunakan es dan minuman soda 15% (C). Analisis data menggunakan ANOVA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar protein untuk sampel (A) 17,87%, sampel (B) 18,16%, sampel (C) 18,31%, kadar lemak untuk sampel (A) 3,08% sampel (B) 2,61%, sampel (C) 2,43%, kadar air untuk sampel (A) 77,76%, sampel (B) 78,12%, sampel (C) 78,21%, kadar abu untuk sampel (A) 1,22%, sampel (B) 1,07%, sampel (C) 1,02%, nilai organoleptik untuk sampel (A) 7,15, sampel (B) 7,97, sampel (C) 8,20. Kesimpulan penelitian bahwa kadar protein tertinggi yaitu sampel (C), kadar lemak tertinggi yaitu sampel (A), kadar air tertinggi yaitu sampel (C), kadar abu tertinggi yaitu sampel (A), serta nilai organoleptik tertinggi yaitu sampel (C).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jsipi

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Decision Sciences, Operations Research & Management Medicine & Pharmacology Other

Description

SIPi (Jurnal Sains dan Inovasi Perikanan) (Journal of Fishery Science and Innovation) adalah jurnal penelitian ilmiah yang bertujuan untuk mempromosikan biosains, inovasi dan manajemen serta kajian yang relevan pengelolaan atau pemanfaatan sumber daya hayati perairan, perikanan, kelautan, ...