Jurnal Onoma: Pendidikan, Bahasa, dan Sastra
Vol. 10 No. 1 (2024)

Kesalahan Berbahasa pada Berita Utama Harian Padang Ekspres

Lidya Arman (UIN Imam Bonjol Padang, Indonesia)
Arianto (UIN Imam Bonjol Padang, Indonesia)
Muhammad Fauzi (UIN Imam Bonjol Padang, Indonesia)
Vivi Indriyani (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
07 Feb 2024

Abstract

Peran penting media massa dalam pengembangan bahasa Indonesia merupakan kepastian Berdasarkan peran tersebut, media perlu memperhatikan penggunaan bahasa dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat. Akan tetapi, saat ini masih ditemukan surat kabar yang melakukan kesalahan penulisan bahasa dari tingkat ejaan sampai pada tataran paragraf. Berdasarkan hal itu, tujuan penelitian adalah adalah untuk menganalisis kesalahan Bahasa Berita Utama Harian Padang Ekspres edisi Juni sampai Agustus 2023. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif dengan menggunakan metode analisis isi. Analisis ini digunakan untuk menganalisis isi media, baik cetak maupun elektronik. Data dan sumber data dalam penelitian ini adalah berita utama pada surat kabar Harian Padang Ekspres edisi Juni sampai Agustus 2023. Hasil penelitian ini menemukan bahwa kesalahan ejaan dan kata yang ditemui sebanyak 409 dari keseluruhan sampel terpilih. Selanjutnya, kesalahan bahasa jurnalisistik yang ditemukan adalah sebanyak 84 kesalahan. Berdasarkan hal itu, dapat disimpulkan bahwa masih banyak ditemukan kesalahan berbahasa pada surat kabar dan untuk ke depannya diharapkan agar tidak ditemukan kesalahan berbahasa lagi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

onoma

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Onoma adalah jurnal akademik yang diterbitkan pada bulan Mei dan November oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia di Universitas Cokroaminoto Palopo. Jurnal ini menyajikan artikel-artikel ilmiah tentang pendidikan, bahasa dan sastra Indonesia. ...