JPAP (Jurnal Praktisi Administrasi Pendidikan)
Vol. 7 No. 1 (2023)

Pelaksanaan Pengawasan Akademik Oleh Pengawas Sekolah Dasar Di Kabupaten Lombok Barat

Masban Masban (Unknown)
Sudirman Sudirman (Magister Administrasi Pendidikan, Pascasarjana Universitas Mataram, Indonesia.)
Fahruddin Fahruddin (Magister Administrasi Pendidikan, Pascasarjana Universitas Mataram, Indonesia.)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan Pengawasan Akademik oleh pengawas Sekolah Dasar di Kabupten Lombok Barat. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, data diambil menggunakan teknik triangulasi data yang bersumber dari wawancara, observasi dan dokumentasi. Sedangkan analisis data menggunakan langkah-tangkah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan venfikasi data. Untuk menguji Keabsahan data dilakukan uji kredibilitas, transferabilitas, dependabilitas dan kompirmabilitas. Hasil dan temuan penelitian ini mengungkapkan bahwa Pelaksanaan Pengawasan Akademik oleh pengawas Sekolah Dasar di Kabupten Lombok Barat dengan tiga tahap yaitu: 1) perencanaan; Meliputi penyusunan program dan penyiapan instrumen. 2) Pelaksanaan supervisi; Dalam pelaksanaan supervisi akademik agar dapat berjalan dengan baik dan lancar harus: a) menyusun jadwal pelaksanaan, b) melakukan koordinasi kesepakatan dengan guru, c) melaksanakan supervisi sesuai prosedur, prinsip-prinsip supervisi, pendekatan, teknik dan jadwal, d) menganalaisis hasil supervisi dan e) menyusun laporan. 3) Evaluasi; kegiatan yang dilakukan pengawas dalam rangka penilaian terhadap kemajuan yang dimiliki guru dan untuk menilai kinerja guru atau menilai keberhasilan guru dalam mengajar Sedangkan kendala pelaksanaan kegiatan supervisi Akademik. a) Jumlah pengawas yang tidak sebanding dengan sekolah dan guru binaannya. b) Kurangnya kesiapan guru untuk disupervisi. c) Kurangnya Intensitas supervisi kelas. d) Proses pembelajaran belum sesuai dengan RPP yang dibuat.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpap

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

JPAP (Jurnal Praktisi Administrasi Pendidikan) (p-ISSN: 2548-6233; e-ISSN: 2548-6241) is a peer-reviewed journal published since 2016 by the Postgraduate University of Mataram. The Journal of Educational Administration Practitioners is an integrated media for continuous communication with important ...