Jurnal ABDIMAS MUTIARA
Vol. 1 No. 2 (2020): JURNAL ABDIMAS MUTIARA

PEMANFAATAN DAUN KETAPANG MERAH (Terminalia catappa L.) YANG BERPOTENSI SEBAGAI OBAT HERBAL YANG TUMBUH DISEKITAR KECAMATAN SELESAI KABUPATEN LANGKAT

Vivi Asfianti (Prodi S-1 Farmasi, Universitas Sari Mutiara Indonesia, Indonesia)
Antonius Wilson Sembiring (Prodi S-1 Farmasi, Universitas Sari Mutiara Indonesia, Indonesia)
Sondang Purba (Prodi S-1 Farmasi, Universitas Sari Mutiara Indonesia)



Article Info

Publish Date
02 Sep 2020

Abstract

Obat herbal merupakan obat yang mengandung bahan aktif yang berasal dari tanaman obat, salah satunya tanaman ketapang merah. Daun ketapang diketahui mengandung senyawa kimia seperti flavonoid, alkaloid, tanin, triterpenoid, steroid, resin, saponin, kuinon, dan fenolik. Senyawa tanin dan flavonoid diduga bersifat sebagai antibakteri. Daun ketapang sering digunakan sebagai obat herbal untuk mengobati berbagai penyakit, seperti penyakit kulit, disentri, sakit kepala, kudis, kurap, sariawan, hipertensi, nyeri haid dan sakit perut pada anak-anak. Tujuan penelitian ini untuk memberikan informasi kepada masyarakat kecamatan selesai kabupaten langkat mengenai manfaat daun ketapang sebagai pengobatan. Hasil Kegiatan pelaksanaan ini memberikan informasi tentang Daun ketapang sebagai pengobatan untuk mengobati berbagai jenis penyakit. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa daun ketepeng lebih aman digunakan dalam pengobatan karena dapat diracik sendiri dirumah juga dapat menghambat biaya serta dalam penggunaanya tidak menimbulkan efek samping, daun ketepeng merah juga dapat mengobati berbagai jenis penyakit seperti penyakit disentri, sakit kepala, kudis, kurap, sariawan, hipertensi, nyeri haid dan sakit perut pada anak-anak. Daun ketapang merah ini juga mudah ditemukan di hutan, maupun diperkarangan sekitaran.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JAM

Publisher

Subject

Chemistry Computer Science & IT Medicine & Pharmacology Nursing Other

Description

Jurnal ABDIMAS MUTIARA diterbitkan oleh Program Studi : Sistem Informasi Fakutas Sains dan Teknologi Informasi Universitas Sari Mutiara Indonesia di Medan sebagai media untuk menyalurkan pemahaman tentang asfek - asfek multidisiplin ilmu bidang Teknologi, Kesehatan dan Sosial berupa hasil pengabdian ...