JUSTER: Jurnal Sains dan Terapan
Vol. 2 No. 3 (2023): JUSTER: Jurnal Sains dan Terapan

Pemodelan Proses Assembly Menggunakan Bahasa System Dynamics

Theresia Liris Windyaningrum (Universitas Katolik Widya Mandala)
Petrus Setya Murdapa (Universitas Katolik Widya Mandala)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2023

Abstract

Proses assembly (perakitan) umum digunakan dalam berbagai sistem keindustriaan manufaktur. Selama ini, pemodel menggunakan teknik matematis, ataupun simulasi diskrit untuk memenuhi keperluan analisis kinerja sistem tersebut. Paper ini mencoba memberikan bukti dan gambaran bahwa metode system dynamics yang selama ini dikenal sebagai sarana pemodelan simulasi kontinyu dapat pula digunakan untuk pemodelan sistem lintasan assembly yang adalah suatu sistem diskrit. Sistem yang dikaji sebagai bahasan dalam paper ini adalah sistem proses assembly, di mana ada proses-proses pabrikasi komponen-komponen assembly yang diperlukan yang mendahului proses assembly tersebut. Dari dua pengujian yang dilakukan terhadap hasil yang diberikan oleh model yang tersusun dapat disimpulkan bahwa proses assembly dapat dimodelkan dengan bahasa system dynamics.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

js

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Energy Immunology & microbiology Physics

Description

JUSTER: Jurnal Sains dan Terapan menerbitkan hasil penelitian atau hasil karya ilmiah lainnya di bidang sains dan terapan. Adapun scope terbitan JUSTER meliputi Matematika dan IPA (Fisika, Kimia, Biologi), dan aplikasi sains bidang Matematika dan IPA. Terbit tiap bulan Januari, Mei dan ...