Kanigara
Vol 1 No 1 (2021): Kanigara

Workshop Penyusunan dan Penilaian Soal Berbasis HOTS pada Pembelajaran Guru Matematika

Suyanto (STKIP Kusuma Negara)
Arie Purwa Kusuma (STKIP Kusuma Negara)
Nurina Kurniasari Rahmawati (STKIP Kusuma Negara)
Fiki Alghadari (STKIP Kusuma Negara)



Article Info

Publish Date
25 Jan 2021

Abstract

Kegiatan workshop ini adalah bagian dari pengabdian masyarakat yang dilatarbelakangi oleh berkembangnya soal berbasis HOTS, Salah satu perkembangan dari sistem penilaian pendidikan di Indonesia saat ini adalah diterapkannya penilaian berbasis HOTS (Higher Order Thinking Skill). Kurikulum untuk matematika sekolah menengah telah berubah pada pengembangan berpikir HOTS. Selain itu juga untuk meningkatkan wawasan, inovatif dan ketrampilan guru-guru MTS Penerapan penilaian soal berbasis HOTS bertujuan agar proses pembelajaran khususnya matematika dapat mendorong siswa mengembangkan kemampuan berfikir kreatif. Metode pelaksanaan program adalah melakukan pengenalan HOTS, penyusnan HOTS dan penilaian soal HOTS. Kegiatan ini dilakukan kepada guru-guru MTs Se-Kota Bekasi. Dari hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, diperoleh hasil bahwa: (1) Bertambahnya wawasan guru-guru Se-Kota Bekasi tentang pembelajaran Matematika inovatif yang berbasis HOTS, (2) Meningkatnya pemahaman guru-guru MTS Se-Kota Bekasi dalam memecahkan masalah Matematika yang menuntut berpikir tingkat tinggi yang berbasis HOTS.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

kanigara

Publisher

Subject

Humanities Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Industrial & Manufacturing Engineering Physics Social Sciences Other

Description

Kanigara merupakan jurnal yang memuat hasil Pengabdian Kepada Masyarakat dari berbagai bidang ilmu. Kanigara diterbitkan oleh Fakultas Pedagogi & Psikologi Universitas PGRI Adi Buana Surabaya. Kanigara terbit pada bulan Januari dan ...