AT TAWAZUN: Jurnal Ekonomi Islam
Vol 3 No 3 (2023): Desember

Faktor-Faktor yang mempengaruhi Profibilitas BCA Syariah Periode 2015-2022




Article Info

Publish Date
31 Dec 2023

Abstract

Bank ialah Lembaga Keuangan yang mempunyai peran penting dalam perekonomian negara. Profibilitas bank yang sehat sangat penting untuk kelancaran bank sebagai Lembaga intermediasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui DPK, BOPO, CAR berpengaruh terhadap profibilitas BCA Syariah periode 2015-2022. Data dalam penelitian ini diperoleh dari laporan keuangan BCA Syariah yang diterbitkan oleh masing-masing website resmi bank. Sebanyak 32 sampel laporan keuangan triwulan yang tercatat dalam laporan publikasi di bank BCA Syariah. Metode pengujian data yang digunakan adalah regresi linear berganda dan uji hipotesis menggunakan uji F dan uji t yang sebelumnya telah digunakan uji asumsi klasik terlebih dahulu. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa DPK berpengaruh positif signifikan terhadap profibilitas, BOPO dan CAR tidak berpengaruh signifikan terhadap profibilitas. Dari penelitian ini diperoleh Adjusted R Square sebesar 0,383 yang artinya kemampuan variable independent dalam mempengaruhi variable dependen adalah sebesar 38,3% sedangkan selebihnya yaitu 61,7% (dihasilkan 100% - 38,3%) dapat disimpulkan bahwa sisanya dipengaruhi oleh variable lain atau faktor lain.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

attawazun

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance

Description

At Tawazun adalah jurnal ekonomi Islam yang fokus kajian tentang pemikiran ekonomi Islam yang mencakup beberapa bidang kajian seperti jual beli, sewa, gadai, bagi hasil, serta perkembangan transaksi ekonomi seperti jual beli e-commers. Sehingga jurnal ini diharapkan mampu memberikan khasanah ...