JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer
Vol 1, No 1 (2015)

Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Pegawai Menggunakan Metode AHP (Analytical Hierarchy Process) Berbasis Java Web Studi Kasus: PT. Asuransi Astra Buana Denpasar

Muliono, Ilham (Unknown)
Agusta, Yudi (Unknown)
putri srinadi, Ni Luh (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Aug 2015

Abstract

Sistem penerimaan pegawai dibuat agar memudahkan perusahaan dalam merekrut pegawai yang sesuai dengan kriteria dan berkompeten di bidangnya, sehingga proses penerimaan pegawai bisa lebih terstruktur dan terarah sesuai dengan keperluan perusahaan. Sistem Pendukung Keputusan (SPK) merupakan suatu sistem berbasis komputer yang dapat membantu seseorang untuk meningkatkan kinerjanya dalam pengambilan keputusan. SPK dapat membantu user dalam membuat keputusan dan memecahkan masalah yang umumnya berada di wilayah semi terstruktur seperti masalah penerimaan pegawai. Metode yang dipakai dalam melakukan penerimaan pegawai adalah metode Analytical Hierarchy Process (AHP). Metode AHP menentukan nilai perbandingan bobot setiap atribut dalam dalam bentuk matriks perbandingan berpasangan, dilanjutkan dengan proses sintesis untuk mendapatkan bobot relative bagi unsur-unsur pengambilan keputusan, kemudian dilakukan proses perangkingan terhadap alternatif-alternatif pilihan yang tersedia. Pembuatan sistem penerimaan pegawai ini berbasis Java Web Application yaitu JSP (Java Server Page) yang mampu memberikan solusi berupa hasil rekomendasi calon pegawai yang sesuai dengan kriteria dan alternatif yang digunakan sebagai pembanding. Kata kunci: Penerimaan Pegawai, JSP, AHP

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

josikom

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JOSIKOM adalah Jurnal Online Sistem Komputer STMIK STIKOM Bali yang memuat artikel-artikel ilmiah hasil penelitian dosen dan mahasiswa Program Studi Sistem Komputer STMIK STIKOM ...