Al-Iqtishad
Vol. 1 No. 2 (2023): (Desember 2023)

PENGARUH KEMUDAHAN DAN KEAMANAN TERHADAP PREFERENSI NASABAH MENGGUNAKAN LAYANAN MOBILE BANKING PADA BANK SYARIAH INDONESIA (BSI) DI KABUPATEN ACEH BARAT

Linda Asnaini (STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh)
Muliza (STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh)
M. Rezki Andhika (STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh)



Article Info

Publish Date
16 Jan 2024

Abstract

Mobile banking merupakan salah satu jenis pelayanan perbankan pada Bank BSI. Banyak faktor yang dapat mempengaruhi preferensi nasabah dalam menggunakan layanan BSI mobile diantara kemudahan dan keamanan dalam bertransaksi. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar faktor kemudahan dan keamanan mempengaruhi prefensi nasabah BSI Kabupaten Aceh Barat menggunakan BSI mobile. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan, sampel penelitian sebanyak 100 orang nasabah BSI, pengumpulan data dengan angket analisis data menggunakan analisis regresi berganda. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kemudahan (X1) diperoleh probabilitas Sig sebesar 0,025. Nilai Sig < 0,05 (0,025 < 0,05), thitung sebesar 2,275 atau lebih besar dibandingkan dengan ttabel yaitu 1,66071 yang berati secara parsial kemudahan dalam bertransaksi berpengaruh signifikan terhadap preferensi nasabah BSI Aceh Barat menggunakan mobile banking. Variabel keamanan (X2) diperoleh probabilitas Sig sebesar 0,000. Nilai Sig < 0,05 (0,000 < 0,05) dan hasil thitung yakni 3,863 atau lebih besar dibandingkan dengan ttabel yaitu 1,66071 sehingga dapat disimpulkan bahwa keamanan dalam bertransaksi berpengaruh signifikan terhadap preferensi nasabah BSI Aceh Barat menggunakan mobile banking. Hasil uji F pada tabel Anova diperoleh nilai probabilitas (Sig) sebesar 0,000 atau lebih kecil dari 0,05 dan nilai Fhitung sebesar 49,985 atau lebih besar dari Ftabel (49,985 > 3,09), sehingga dapat disimpulkan bahwa faktor kemudahan (X1) dan keamanan dalam bertransaksi (X2) secara bersama-sama atau simultan berpengaruh signifikan terhadap preferensi nasabah BSI Aceh Barat menggunakan mobile banking (Y). Pengaruh tersebut mencapai 50,8% (nilai R Square pada tabel model summary sebesar 0,508).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

aliqtishad

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Al-Iqtishad : Jurnal Perbankan Syariah dan Ekonomi Islam adalah jurnal ilmiah yang memuat tentang kajian perbankan syariah dan ekonomi Islam, baik dari hasil penelitian kepustakaan maupun penelitian lapangan yang dihasilkan oleh akademisi, praktisi, dan masyarakat umum untuk berbagi pandangan ...