Explore: Jurnal Sistem Informasi dan Telematika (Telekomunikasi, Multimedia dan Informatika)
Vol 3, No 1 (2012): Oktober

Sistem Informasi Pemesanan Tiket Kerata Api Kelas Eksekutif Jurusan Jakarta Melalui Internet

Ahmad Cucus (Universitas Bandar Lampung)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2012

Abstract

Dalam era globalisasi saat ini, kebutuhan akan teknologi komputer dan informasi telah berkembang pesat. Hal ini ditunjukkan dengan semakin mudahnya mendapatkan informasi ,apapun bentuknya dan dimana pun berada, seolah-olah tidak dibatasi oleh ruangan dan waktu karena informasi itu sendiri didapat hanya dengan duduk di depan komputer dan menekan mouse atau keyboardKeberadaan teknologi informasi, khususnya Internet yang membawa suatu era sistem komputasi terdistribusi yang sangat luas menuju ke suatu sistem komputasi ubiguitas(dimana-mana). Internet yang merupakan perpaduan antara teknologi komputer dengan teknologi komunikasi, memiliki sifat yang sangat cocok sebagai sarana penjualan atau kegiatan bisnis secara on-line.Salah satu strategi yang digunakan untuk membangun sistem informasi pemesanan tiket secara on-line adalah dengan menerapkan teknologi PHP (Personal Home Page) dan MySQL. PHP akan memberikan suatu webpage yang dinamis (Dinamic Web pages ) yaitu sebuah webpage yang memungkinkan pengguna dapat melakukan query dan berinteraksi dengan data. Dengan MySQL sebagai server database maka PHP akan semakin handal karena MySQL ditunjang dengan performansi query dari databasenya yang bisa dikatakan sangat cepat dan jarang bermasalah. MySQL juga mendukung beberapa sistem operasi mulai dari SUN-Solaris, Linux, Windows NT, FreeBSD, NetBSD sampai Windows 9x.

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

explore

Publisher

Subject

Other

Description

Explore: Jurnal Sistem Informasi dan Telematika (Telekomunikasi, Multimedia dan Informatika menyajikan artikel/naskah dalam bidang teknologi informasi khususnya dalam Fokus pada 5 kelompok keilmuan di Informatika yaitu : Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) Sistem Informasi, Jaringan, Multimedia dan ...