Abdimas Dinamis
Vol 5 No 1 (2024): Abdimas Dinamis

PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN PENGGUNAAN APLIKASI CANVA BAGI GURU-GURU SD INPRES 1 DOBONSOLO DISTRIK SENTANI KABUPATEN JAYAPURA

Rosalin Theophilia Tayane (Universitas Sains dan Teknologi Jayapura)
Yulius Palumpun (Universitas Sains dan Teknologi Jayapura)
Widodo widodo (Universitas Sains dan Teknologi Jayapura)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2024

Abstract

SD Inpres 1 Dobonsolo merupakan sekolah dasar yang terletak di kampung yahim distrik sentani kabupaten jayapura yang mayoritas peserta didiknya adalah warga masyarakat yang berdomisili disekitar sekolah atau yang jarak tempuhnya tidak terlalu jauh dari sekolah. Memegang status akreditasi sekolah Amat Baik, yang artinya SD Inpres 1 Dobonsolo telah memenuhi standar pendidikan bermutu menempatkan SD Inpres 1 Dobonsolo sebagai salah satu sekolah dasar yang cukup banyak diminati. Agar tetap memegang status sebagai sekolah yang bermutu, maka pelaksanaan proses pendidikan yang dilakukanpun harus berpegang pada nilai-nilai mutu. Menjadi bagian dari peradaban modern yang diwarnai dengan munculnya teknologi baru adalah sebuah keberuntungan jika mampu dimanfaatkan dengan baik. Penggunaan teknologi dalam proses pembelajaran mampu memberikan nilai tambah pada sekolah dengan manfaat yang besar. Berdasarkan hasil survei dan diskusi yang dilakukan dengan guru-guru SD Inpres 1 Dobonsolo, diketahui bahwa dalam proses pembelajaran yang dilakukan telah memanfaat beberapa teknologi, namun teknologi yang digunakan belum cukup berhasil untuk menarik mintat semua siswa agar lebih fokus dan semangat dalam belajar. Oleh karena itu, solusi yang akan diberikan yaitu pelatihan dan pendampingan penggunaan aplikasi Canva bagi guru-guru SD Inpres 1 Dobonsolo. Hasil yang dicapai dari kegiatan ini adalah guru-guru dapat membuat metode belajar yang lebih kreatif, interaktif dan inovatif. Kata Kunci : Teknologi, Aplikasi Canva, Metode Pembelajaran

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

abdimas

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

(JAD) JURNAL ABDIMAS DINAMIS : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT merupakan jurnal ilmiah pengabdian masyarakat yang pertama kali diterbitkan oleh Universitas Sains dan Teknologi Jayapura (USTJ) melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M). Jurnal Ilmu Pengetahuan dan ...