Antropocene : Jurnal Penelitian Ilmu Humaniora
Vol. 2 No. 2 (2022): April

Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Produksi Jagung di Desa Balearjo Kecamatan Pagelaran Malang

Rofiā€™ul Huda (Universitas PGRI Kanjuruhan Malang)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh antara luas lahan, tenaga kerja, benih, pupuk, dan pestisida terhadap produksi jagung di Desa Balearjo Kecamatan Pagelaran Kabupaten Malang. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif, dengan populasi berjumlah 120 petani jagung dengan sampel berjumlah 24 petani jagung. Dengan pengumpulan data dilakukan secara kuesioner dan dokumentasi dan teknis analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. diperoleh nilai signifikan luas lahan (X1) diperoleh nilai signifikan 0.003 < 0.05 maka ada pengaruh antara luas lahan (X1) terhadap produksi jagung. Tenaga kerja (X2) diperoleh nilai signifikan 0.022 < 0.05 maka ada pengaruh antara tenaga kerja (X2) terhadap produksi jagung. Benih (X3) diperoleh nilai signifikan 0.014 < 0.05 maka ada pengaruh antara benih (X3) terhadap produksi jagung. Pupuk (X4) diperoleh nilai signifikan 0.012 < 0.05 maka ada pengaruh antara Pupuk (X4) terhadap produksi jagung. Pestisida (X5) diperoleh nilai signifikan 0.042 < 0.05 maka ada pengaruh antara pestisida (X5) terhadap produksi jagung. Berdasarkan hasil uji F menunjukkan bahwa secara simultan (bersama-sama) variabel luas lahan (X1), tenaga kerja (X2), benih (X3), pupuk (X4), dan pestisida (X5) diperoleh nilai signifikan 0.000 < 0.05 maka ada pengaruh terhadap produksi jagung di Desa Balearjo Kecamatan Pagelaran Kabupaten Malang.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

antropocene

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Environmental Science Social Sciences

Description

Antropocene : Jurnal Penelitian Ilmu Humaniora adalah jurnal penelitian yang menyediakan wadah bagi dosen, akademisi, peneliti, praktisi, dan mahasiswa untuk menyampaikan dan berbagi ilmu berupa artikel penelitian empiris dan teoritis, studi kasus, dan kajian pustaka. Jurnal ini mengundang para ...