Konstruksi Sosial: Jurnal Penelitian Ilmu Sosial
Vol. 4 No. 1 (2024): Januari

Konstruksi Identitas Anak Muda Kota Malang Pengguna Fotografi Analog Di Era Digital

Adara Nailarifqa (Universitas Brawijaya)
Hipolitus Kristoforus Kewuel (Universitas Brawijaya)



Article Info

Publish Date
28 Jan 2024

Abstract

Generasi muda zaman sekarang adalah mereka yang sejak lahir terekspos pada kemudahan yang ditawarkan kemajuan teknologi digital. Mereka tidak mengenal fotografi analog, sebuah sistem untuk menghasilkan foto di masa lalu sebelum adanya fotografi digital. Kerumitan dan proses panjang yang dimilikinya membuat teknologi ini sempat ditinggalkan semenjak kemunculan fotografi digital. Namun demikian, fotografi analog justru menarik minat kalangan anak muda dan kembali marak digunakan dewasa ini. Penelitian ini berupaya untuk mencari alasan sesungguhnya para anak muda menggeluti fotografi analog yang rumit dan seperti apa identitas yang ingin dibangun dari hal tersebut. Penelitian ini menggunakan metode etnografi. Data dalam penelitian ini didapatkan dari observasi partisipasi dan wawancara mendalam, serta dianalisis menggunakan teori distingsi selera dan post-strukturalisme. Hasil dari penelitian ini adalah anak muda yang menggeluti fotografi analog merupakan golongan kelas sosial yang mampu menghidupi hobinya secara finansial, dan fotografi analog secara sengaja digunakan oleh anak muda pada hari ini untuk menunjukkan selera dan membedakan diri mereka dari kelas sosial yang lain. Anak muda memiliki keinginan untuk menantang diri mereka dalam sebuah proses mendefinisikan foto yang paling baik, dan pergulatan tersebut turut berperan dalam membentuk maupun menegaskan identitas yang melekat dalam diri mereka.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

konstruksi-sosial

Publisher

Subject

Arts Humanities Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Konstruksi Sosial: Jurnal Penelitian Ilmu Sosial adalah jurnal penelitian dengan akses terbuka dengan peer-review cepat, yang menerbitkan karya dari berbagai bidang, termasuk antropologi, kriminologi, ekonomi, pendidikan, geografi, sejarah, linguistik, ilmu politik, psikologi, kebijakan sosial, ...