Abdinesia: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 4 No 1 (2024): Abdinesia: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Sport Massage dengan Metode Manurak dan Teknologi Massage GUN Sebagai Peluang Enterpreneur Bagi Pemuda di Era Society 5.0

Muhammad Riyan Hidayatullah (Universitas Nahdlatul Ulama Nusa Tenggara Barat)
Khaerul Anam (Universitas Nahdlatul Ulama Nusa Tenggara Barat)



Article Info

Publish Date
01 Feb 2024

Abstract

Keahlian sport massage sangat berpotensi menciptakan peluang kerja dalam membantu tingkat pelayanan pariwisata bagi wisatawan-wisatawan yang hendak berkunjung di Kawasan Pariwisata Super Prioritas Lombok. Sport massage metode manurak didukung dengan teknologi massage gun dapat mempermudah pekerjaan terapis dalam memberikan pelayanan terbaik kepada wisatawan. Teknologi massage gun membantu mempermudah kinerja terapis dan meminimalisir tingkat kelelahan terapis selama pelayanan massage. Tujuan dan manfaat yang ingin dicapai secara umum adalah untuk memberikan bekal keilmuan dan pengetahuan tentang sport massage dengan metode Manurak dan Teknologi Massage Gun sebagai peluang entrepreneur Bagi Pemuda di Era Society 5.0 desa Gunung Jae Kec. Narmada Kab. Lombok Barat. Metode pelaksanaan pengabdian yang dilakukan pada program pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan agar terciptanya kreativitas dan kemampuan pemuda melalui 3 tahapan, yaitu: metode pelatihan, pendampingan dan evaluasi. Acara pengabdian kepada masyarakat ini sangat bermanfaat untuk para peserta, dapat dilihat dari antusias para peserta dalam mengikuti kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini. Semua peserta merespon baik dengan adanya kegiatan ini, karena mereka dapat meningkatkan skill mereka dalam bidang Sport Massage dan Sport Enterpreneurship.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

abdinesia

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Public Health Social Sciences

Description

Abdinesia: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat berisikan hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan semua bidang ...